Jum'at, 29 Maret 2024
Safari Ramadhan, Komut Beri Apresiasi Kinerja PLN Icon Plus SBU Sumbagteng | 303 Akademisi Ajukan Amicus Curiae, Minta MK Adil di Sengketa Pilpres | Nekat Bobol Warung, Seorang Remaja Tertangkap Warga dan Diserahkan ke Polsek Siak Hulu | Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Rohul Berbagi Takjil pada Masyarakat | Tak Patut Ditiru, Viral Video Pungli Trotoar untuk Hindari Kemacetan | Nuzul Al-Qur’an dan Ilmu Pengetahuan
 
Ekbis
Minim Koperasi Terintegrasi dengan Pasar e-Commerce

Ekbis - - Jumat, 17/11/2017 - 08:35:33 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Kementerian Koperasi dan Usah Kecil dan Menengah (UKM) mencatat, sampai saat ini baru 12 persen koperasi di Indonesia terintegrasi dengan dunia siber atau onlinen, sehingga pasar e-Commerce yang mencapai Rp 337 triliun belum tergarap.

Hl itu disampaikan Deputi Bidang Kelembagaan Kementerian Koperasi dan UKM Meliadi Sembiring, Kamis (16/11/2017) di sela-sela peringatan hari Koperasi ke 70 tingkat Provinsi Riau di eks Purna MTQ Pekanbaru.

"Hanya 9.429 atau sekitar 12 persen dari total jumlah koperasi yang memanfaatkan teknologi secara online," katanya.

Dikatakan, hambatan peralihan ke jaringan teknologi di antaranya karena ketidaktahuan manfaat dan pandangan negatif terhadap efek yang ditimbulkannya.

Pasar e-commerce sebesar Rp 337 triliun dengan 132 juta pengguna internet yang menjadi konsumen potensial, tetapi belum banyak koperasi yang menyadari potensi tersebut, sehingga masih sedikit koperasi yang memanfaatkan jaringan online.

Meliadi menambahkan, data 2017 jumlah koperasi yang tercatat di Kementerian Koperasi dan UKM sebanyak 153.170 unit dengan 26.769 juta anggota.

Jumlah koperasi yang sudah melaksanakan rapat anggota tahunan (RAT) 80.008 unit, hanya 9.429 unit atau 12 persen yang melaporkan hasil rat melalui jaringan online seperti website, email dan media sosial sehingga masih ada 70.579 unit yang mempergunakan media konvensional. [slt]





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved