Kamis, 25 April 2024
KPU Provinsi Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubri-Wagubri 2024 | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop Publisher Rights Bersama Ketua Dewan Pers | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher | Cak Imin Nyatakan Kerja Sama dengan Prabowo di Pemerintahan Berikutnya | Prabowo-Gibran Resmi Ditetapkan Presiden-Wakil Presiden 2024-2029 | Maju Pilgubri, Edy Natar Nasution Daftar di Partai Demokrat Riau
 
Pekanbaru
Ketum Apeksi & Wako Padang Salut dengan Perkantoran Pekanbaru di Tenayan, Bagai Kota Dalam Taman

Pekanbaru - - Selasa, 06/02/2018 - 07:25:58 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru-  Pembangunan Kota Pekanbaru saat ini sungguh pesat. Di bawah kepemimpinan DR H Firdaus, MT-Ayat Cahyadi, SSi, kota ini bagaikan gadis cantik nan memikat.

Maka tidaklah heran, bila masyarakat luar datang ke Pekanbaru ini mendapat kesan tersendiri bagi mereka setelah melihat pesatnya pembangunan Pekanbaru dengan visi "Pekanbaru Smar City Madani" ini.

Pekabaru yang masuk dalam kategori tujuan kota investasi di Indonesia, telah dikenal di seantero negeri. Apalgi, berbagai event dan agenda penting lainnya dipusatkan di Pekanbaru, karena jaminan ketertiban, kedamaian dan kenyamanan kota ini.

Seperti acara yang baru saja berakhir, yakni  Muskomwil I Apeksi (1-3 Februari 2018-red), Pekanbaru sebagai tuan rumah sukses menyelenggarakan acara ini. Hadir 24 Walikota ataupun Wakil Walikota dalam lingkup lima provinsi di Sumatera yakni, Sumatera Utara (Sumut), Nangroe Aceh Darus Salam (NAD) Sumatera Barat (Sumbar), Kepri dan Riau ke kota 'Bertuah' ini.

Melalui acara ini, Ketua Umum (Ketum) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi)  Hj Airin Rachmi Diany, SH, MH ikut hadir pada acara tersebut, dan mengikuti sejumlah agenda di Pekanbaru.

Kehadiran Airin yang juga Walikota Tengerang Selatan (Tangsel), Banten-Jawab Barat ini ke Pekanbaru membawa kesan baginya, dan ia menyatakan kekagumannya terhadap pembangunan Kota Pekanbaru ini. "Saya kagum dengan beberbagai sektor pembangunan Pekanbaru ini," kata Airin dimintai tanggapannya usai meninjau Pekanbaru Command Centre di Kantor Kominfo Pekanbaru didampingi Walikota Pekanbaru DR H Firdaus, MT, akhir pekan kemarin kepada suluhriau.com.

Airin mengatakan, sudah dua kali menapakkan kaki di kota ini, betapa memikatnya arsitektur Pekanbaru yang mencirikan Melayu dan artektur modern. Bahkan, menyatakan sangat salut dengan pembangunan Perkantoran Pemko Pekanbaru yang dibangun di Tenayan Raya, dengan arsitek yang memikat dan lingkungan sejuk dan asri. "Ini patut dicontoh kota-kota lain, perkantoran itu bagai kota dalam taman," katanya.


Wako Firdaus didampingi Wawako Ayat berbincang dengan Wako Padang Mahyeldi

Dikatakan Airin, tidak semua Walikota atau pemerintahan kota bisa melakukan hal ini, di tengah sulitnya lahan saat ini, Pekanbaru justru bisa membangun perkantoran di atas lahan sekitar 300 hektare. "Ini luar biasa dan patut dicontoh," kata Airin.

Tentu saja tambah Airin, kelebihan pembangunan kota Pekanbaru ini tidak dari infrastruktur itu saja, banyak yang bisa dicontoh, misalnya aplikasi modern atau IT melalui program Pekanbaru Command Centre, begitu juga dengan sektor pendidikan, kesehatan dan kebersihannya. "Pemerintah Kota Pekanbaru melalui Walikota dan jajarannya inovatif dan kratif," katanya.

Bisa Jadi Kota Tujuan Studi Komperatif

Dalam kesempatan berbeda, pujian juga  muncul dari Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah yang turut hadir pada acara Muskomwil I Apeksi di Pekanbaru. Usai memberikan sambutan sebagai Ketua Wilayah I Apeksi, Mahyeldi menyebut bahwa Pekanbaru ini bisa dijadikan sasaran bagi kota lain untuk studi komperatif dari berabagai kelebihan yang ada di Pekanbaru ini. "Kita kagum dengan perkembangan yang sangat pesat di Pekanbaru ini. Rekan-rekan walikota lain bisa untuk belajar beberapa aspek dari kota lain bisa diadopsi kelebihan ini untuk pembangunan kota masing-masing," katanya.

Mahyeldi yang juga Ketua Wilayah 1 Apeksi mengatakan, Pekanbaru merupakan percontohan yang kompleks dalam hal pembangunan masyarakat dan infrastruktur.  “Ya saya kira dari segi infrastruktur, pendidikan dan pelayanan publik sangat baik," pungkasnya.

Kerja Bersama Elemen Masyarakat


Sementara itu, Walikota Pekanbaru DR H Firdaus, ST, MT mengatakan, pujian diberikan oleh tamu-tamu dari Muskomwil I Apeksi itu katanya, tidak membuat kita terlena. Namun, demikian tentu saja pujian itu datang dari apa yang mereka lihat sendiri. "Pekanbaru ini dibangun atas kerja bersama dengan perangkat pemerintah dan elemen masyarakat," katanya.

Menyikapi saol kekaguman Ketum Apeksi Airin terkait Perkantoran Pekanbaru di Tenayan Raya, Wako mengatakan, pusat Pemerintahan Pekanbaru di wilayah Tenayan Raya ke depan memang akan menjadi incon kota ini. Dalam pembangunan kawasan ini, Pemko Pekanbaru mengalokasikan anggaran  Rp770,61 miliar melalui anggaran multiyears (tahun jamak), di luar pembangunan komplek perumahan dinas, gedung DPRD serta gedung Forkopinda di areal 300 hektare itu.



Menurut Firdaus, tahun 2018 ini Kantor Walikota Pekanbaru akan pindah ke Tenayan Raya. Gedung utama atau gedung sekretariat yang dibangun sudah mulai rampung. "Insyaallah yang cepat akan pindah Sekretariat seperti OPD sekretariat Walikota, Wakil Walikota. "Mudah-mudahan lancar, katanya sembari mengatakan, terima kasih atas tamu Apeksi yang turut menanam pohon di sekitar perkantoran baru itu. (Advertorial Pemko Pekanbaru/Diskomifo/SR)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved