Jum'at, 29 Maret 2024
PHR Kembali Gelar Lomba Karya Jurnalistik PENA untuk Wartawan Riau | Mesjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani 6 Gelar Shalat Jumat Perdana | Menguak Misteri Lailatul Qadar | Safari Ramadhan, Komut Beri Apresiasi Kinerja PLN Icon Plus SBU Sumbagteng | 303 Akademisi Ajukan Amicus Curiae, Minta MK Adil di Sengketa Pilpres | Nekat Bobol Warung, Seorang Remaja Tertangkap Warga dan Diserahkan ke Polsek Siak Hulu
 
Politik
Orasi Amien di May day: Pemerintah Bikin Kebijakan Tak Masuk Akal

Politik - - Selasa, 01/05/2018 - 13:55:58 WIB

SULUHRIAU- Politisi Senior PAN Amien Rais menyebut pemerintahan Jokowi-JK saat ini telah melakukan kebijakan yang tidak masuk akal.

Menurutnya, di saat para TKI susah mencari kerja di luar negeri, tenaga kerja asing malah berbondong-bondong datang ke Indonesia.

"Pemerintah sekarang ini melakukan sebuah kebijakan yang hampir-hampir (saya) heran, tidak masuk akal. Memang tidak masuk akal," ujar Amien saat berorasi di depan massa buruh di depan Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (1/5/2018).

Amien menyebut saat ini jumlah pekerja asing yang masuk ke Indonesia sudah mencapai ratusan ribu.

"Jadi tatkala TKI kita sendiri kelimpungan cari pekerjaan, maka berbondong-bondong buruh kasar asing didatangkan, sekarang mungkin ratusan ribu, mungkin sudah sampai di angka yang betul-betul mengerikan," ungkapnya.

Di akhir orasinya, Amien pun mengajak massa aksi untuk menuntut pemerintah segera mencabut Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 20 Tahun 2018 tentang Penggunaan Tenaga Kerja Asing. "Peraturan pemerintah nomor 20 tahun ini segera dicabut secepat-cepatnya," katanya.

Sumber: detik.com | Editor: Jandri





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved