Kamis, 25 April 2024
KPU Provinsi Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubri-Wagubri 2024 | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop Publisher Rights Bersama Ketua Dewan Pers | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher | Cak Imin Nyatakan Kerja Sama dengan Prabowo di Pemerintahan Berikutnya | Prabowo-Gibran Resmi Ditetapkan Presiden-Wakil Presiden 2024-2029 | Maju Pilgubri, Edy Natar Nasution Daftar di Partai Demokrat Riau
 
Kesehatan
Prabowo dan Komunitas Dokter-Perawat Bahas Defisit BPJS Kesehatan

Kesehatan - - Senin, 24/09/2018 - 22:06:22 WIB

SULUHRIAU- Calon presiden Prabowo Subianto menerima Komunitas Dokter dan Tenaga Perawat di rumahnya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, pada Senin, 24 September 2018. Namun, pertemuan itu tertutup untuk wartawan.

Sejumlah petinggi Partai Gerindra hadir dalam pertemuan itu, di antaranya anggota Dewan Pembina Fuad Bawazier, Wakil Ketua Umum Sugiono, dan Sekretaris Jenderal Ahmad Muzani. Tampak juga Direktur Relawan Timses Prabowo-Sandiaga Ferry Mursyidan Baldan.

Ahmad Muzani mengatakan, pertemuan antara para dokter perawat dan Prabowo untuk mendiskusikan tentang kesehatan nasional, menyusul banyak masalah dalam sektor itu.

"Sekarang banyak problem kesehatan nasional, apa itu kesehatan nasional, kesehatan yang bisa dirasakan oleh seluruh rakyat Indonesia, pelayanan kesehatan rumah sakit, dan seterusnya. Sedang diskusi dengan beliau (Prabowo Subianto) sebagai calon presiden," kata Muzani.

"Salah satunya itu defisit (anggaran) BPJS Kesehatan, kan, cukup tinggi, sekian triliun, yang menyebabkan pelayanan kesehatan pada rakyat menjadi stuck atau bahkan berkurang kualitasnya. Itu tidak boleh dilakukan oleh negara supaya tidak mengganggu kesehatan rakyat," ujarnya.

Sumber: Viva.co.id | Editor: Jandri





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved