Jum'at, 29 Maret 2024
Menguak Misteri Lailatul Qadar | Safari Ramadhan, Komut Beri Apresiasi Kinerja PLN Icon Plus SBU Sumbagteng | 303 Akademisi Ajukan Amicus Curiae, Minta MK Adil di Sengketa Pilpres | Nekat Bobol Warung, Seorang Remaja Tertangkap Warga dan Diserahkan ke Polsek Siak Hulu | Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Rohul Berbagi Takjil pada Masyarakat | Tak Patut Ditiru, Viral Video Pungli Trotoar untuk Hindari Kemacetan
 
Daerah
Kejari Natuna Gelar Apel Komitmen Bebas Korupsi dan Birokrasi Bersih

Daerah - - Selasa, 05/03/2019 - 17:13:25 WIB

SULUHRIAU, Natuna- Kejaksaan Negeri (Kejari) Natuna dan Cabang Kajari Natuna di Tarempa menggelar Apel Komitmen Bersama Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

Aepel bersama ini dilaksanakan di Halaman Kantor Kejari Ranai, Jalan Pramuka, Kelurahan Ranai, Kecamatan Bunguran Timur, Selasa (5/3/2019) pagi.

Kajari Natuna, Juli Isnur Boy, SH.MH, mengatakan, tujuan kegiatan ini sebagai implementasi kinerja Kejari Natuna, yang secara umum merupakan pencanangan dari Kejagung RI.

Sehubungan kegiatan WBK dan WBBM, ini merupakan tahapan dimulai dari WBK, seiring dengan persiapan sarana pendukung, seperti ruang menyusui, ruang konsultasi dan musallah untuk beribadah.

Juli Isnur menyampaikan juga, WBK itu sendiri adalah keterbukaan dan transparansi dalam bekerja. "Ini merupakan hal yang paling pokok untuk dilakukan oleh pihak Kejari Natuna," katanya.

Gambar mungkin berisi: 20 orang, orang tersenyum, orang berdiri dan luar ruangan

Keterbukaan itu katanya dapat dimulai dengan menjawab berbagai pertanyaan dari pihak lain, termasuk media, terutama seputar tugas pokok Kejaksaan Negeri.

“Maka tadinya, apel belum saya mulai  sebelum rekan-rekan media datang. Ini bentuk transparansi kami,” katanya.

Juli Isnur juga menambahkan, rangka menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani sambil menunggu waktu Ramadhan.
Tahun lalu Kejaksaan Negri Natuna telah melaksanakan kegiatan Kejaksaan mengaji. Tahun ini Kejaksaan Negri Natuna bersama dengan LTPQ Masjid Agung Natuna akan mengadakan lomba azan subu tingkat SD, SMP dan SMA serta kegiatan Istiqomah subuh, Shalat subuh berjama'ah pada tanggal 3 April mendatang.

Tampak hadir dalam Acara tersebut, Para Kasi, Kasubagbin, Para Jaksa dan Para seluruh Pegawai Tata Usaha Kejari Ranai, Natuna.(nur)






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved