Rabu, 24 April 2024
Cak Imin Nyatakan Kerja Sama dengan Prabowo di Pemerintahan Berikutnya | Prabowo-Gibran Resmi Ditetapkan Presiden-Wakil Presiden 2024-2029 | Maju Pilgubri, Edy Natar Nasution Daftar di Partai Demokrat Riau | Kantongi 7,50 Gram Sabu, Sat Narkoba Polres Kampar Tangkap Warga Aur Sati, Disebut Barang Dapat dari | Cabang Fahmil Qur’an Putri Kota Pekanbaru Sabet Juara Pertama di MTQ ke 42 Tingkat Provinsi Riau | Polsek Tapung Hilir Tangkap Pelaku Narkoba beserta Sejumlah Barang Bukti di Desa Kota Garo
 
Daerah
Polisi dan Istrinya di Sumut Ditemukan Tewas dalam Rumah, Ada Luka Tembak

Daerah - - Minggu, 06/10/2019 - 12:00:24 WIB

SULUHRIAU- Seorang polisi yang bertugas di Polres Serdang Bedagai (Sergai) ditemukan tewas bersama istri di rumahnya di Dusun VI Desa Lidah Tanah, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara (Sumut).

Aiptu Pariadi dan istrinya, Fitri, ditemukan tewas dengan luka tembak di jasad mereka. Keduanya ditemukan tewas Minggu (6/10/2019) dini hari.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, ada suara letusan senjata api yang sempat terdengar di lokasi.

"Iya benar," kata Kasat Reskrim Polres Sergai AKP Hendro Sutarno saat dikonfirmasi tentang hal tersebut.

Warga sekitar rumah korban sempat mendengar letusan senjata api. Menurut warga sekitar kediaman korban, saat peristiwa itu terjadi, kedua korban berada di rumah bersama dua anaknya yang tengah tertidur. Sedangkan anak pertamanya belum pulang ke rumah.

"Ada anaknya yang di rumah manggil kakeknya. Kami penasaran dan melihat ke rumahnya. Memang ada dengar macam suara letusan gitu, ada lebih dua kali suaranya," kata Udin, yang merupakan tetangga korban, Minggu (6/10/2019) pagi.

Setiba di rumah Aiptu Pariadi, Udin melihat kedua korban telah meninggal dunia. "Sudah meninggal dan bagian kepalanya sudah berlumuran darah. Kayak ada lubang bekas tembakan. Jarak mayatnya paling 3 meter aja," ungkapnya.

Aiptu Pariadi ditemukan tergeletak di depan pintu kamar. Sedangkan istrinya, Fitri, ditemukan berada di ruangan tempat korban menonton televisi.

Warga sekitar, kata Udin, langsung melaporkan peristiwa itu ke perangkat desa dan kepolisian. Setelah petugas kepolisian datang, kedua korban langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Sergai.

Jenazah Aiptu Pariadi dan istrinya, Fitri, untuk dilakukan autopsi. Belum ada informasi detail soal asal luka tembak yang ada di tubuh keduanya.

Petugas kepolisian juga melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Saat ini kediaman korban dipasangi garis pembatas polisi (police line).

Sumber: detik.com
Editor.  : Jandri





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved