Kamis, 25 April 2024
KPU Provinsi Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubri-Wagubri 2024 | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop Publisher Rights Bersama Ketua Dewan Pers | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher | Cak Imin Nyatakan Kerja Sama dengan Prabowo di Pemerintahan Berikutnya | Prabowo-Gibran Resmi Ditetapkan Presiden-Wakil Presiden 2024-2029 | Maju Pilgubri, Edy Natar Nasution Daftar di Partai Demokrat Riau
 
Ekbis
Pimpinan DPRD dan Fraksi Bahas Pergeseran Anggaran untuk Covid-19

Ekbis - - Senin, 06/04/2020 - 21:11:04 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Pimpinan DPRD Riau melakukan rapat dengan pimpinan fraksi guna membahas persoalan Covid-19, Senin (6/4/2020).

Ketua DPRD Riau Indra Gunawan Eet mengatakan, ada beberapa poin rapat yang dibahas, antara lain pergeseran anggaran Covid-19.

"Ini kan kita prediksi puncaknya Juni, apabila Juni puncaknya kita harus buat persiapan penanganan. Kita harus betul-betul lebih baik dari provinsi lainnya," kata Eet.

Dalam hal ini, dampaknya kata Eet adalah sesuai dengan instruksi Kementerian Keuangan, akan berdampak pada proses penganggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) dan Dana Alokasi Umum (DAU), yang mana tentu berpengaruh dengan Dana Bagi Hasil (DBH) sangat besar.

"Sebagai fungsi DPRD, ini pasti pengaruhnya ada pada 50 persen DBH. Jadi sebagai fungsi pengawasan, DPRD Riau akan buat surat resmi ke Pemprov, atas nama pimpinan dan ketua fraksi. Bagaimana nanti proses penganggarannya sampai pada APBD perubahan," ujarnya seperti dikutip cakaplah.com.

Sejauh ini, kata Eet, upaya dari Pemprov dan Forkompimda sudah sangat baik. Harapannya akan terus dilakukan yang terbaik dalam penanganannya.

"Kemudian persoalan anggaran dana desa yang Rp 200 juta itu, kan mau digeser ke Dinas Sosial, nah kami minta itu jangan dilakukan, uangnya tetap segitu tapi nomenklaturnya boleh diubah," tukasnya. [***]





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved