Sabtu, 18 Mei 2024
Debit Air PLTA Koto Panjang Tinggi, Pj Bupati Kampar Himbau Masyarakat Selalu Waspada Banjir | Kasubbag TU Kemenag Pekanbaru Jenguk Jamaah Haji Kloter BTH 03 yang Tertunda Berangkar | Pj Wako Muflihun Buka Taekwondo Cup VII, Diharapkan Muncul Bibit Atlet Unggul | Beredar Video Seekor Harimau Mati Tertabrak di Tol Permai, HK Pastikan Hoax | Ribuan Warga Ikuti Gotong Royong "Gerakan Cinta Pekanbaru", Pj Wako: Ini Perlu Rutin Dilakukan | Tim Yustisi Kampar Hentikan Pembangunan PKS di Desa Kuapan-Tambang
 
Daerah
Terkait Pengunduran Diri 64 Kepsek SMP di Inhu, Kepala Inspektorat Datang ke KPK

Daerah - - Jumat, 17/07/2020 - 06:40:13 WIB

SULUHRIAU- Kepala Inspektorat Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, Kamis (16/7/2020) kemarin mendatangi kantor KPK di Jakarta untuk menyampaikan berkas terkait pengunduran diri 64 Kepala SMP di Kabupaten Indragiri Hulu.

Dengan didampingi oleh stafnya, Kepala Inspektorat Kabupaten Indragiri Hulu, Boyke Sitinjak, datang ke kantor KPK.

Seperti beritakan Kompas TV, Selama dua jam, Inspektorat Indragiri Hulu menemui KPK dengan membawa berkas pengunduran diri dari 64 Kepala SMP bersama barang bukti hasil pemeriksaan terhadap sejumlah kepala sekolah.

Sebelumnya, sebanyak 64 kepala SMP di Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, secara serentak mengundurkan diri. Pengunduran diri para kepala sekolah diduga akibat pemerasan yang dilakukan sejumlah oknum penegak hukum serta LSM dalam pengelolaan dana BOS.

Dampak pengunduran diri sebanyak 64 Kepala Sekolah SMP di Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, membuat aktivitas belajar mengajar siswa menjadi terganggu.

Selain itu penandatanganan ijazah siswa ikut terkendala.

Menurut Kepala Dinas Pendidikan Indragiri Hulu, pengunduran diri kepala sekolah secara serentak seperti saat ini sudah pernah diajukan pada 2019 lalu.

Namun saat itu dinas pendidikan berhasil membujuk para kepala sekolah untuk kembali bertugas.

Saat ini dinas pendidikan setempat sudah melaporkan kejadian ini kepada pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu, agar dapat mencarikan solusi yang tepat. [jan]





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved