Jum'at, 29 Maret 2024
PHR Kembali Gelar Lomba Karya Jurnalistik PENA untuk Wartawan Riau | Mesjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani Gelar Shalat Jumat Perdana | Menguak Misteri Lailatul Qadar | Safari Ramadhan, Komut Beri Apresiasi Kinerja PLN Icon Plus SBU Sumbagteng | 303 Akademisi Ajukan Amicus Curiae, Minta MK Adil di Sengketa Pilpres | Nekat Bobol Warung, Seorang Remaja Tertangkap Warga dan Diserahkan ke Polsek Siak Hulu
 
Daerah
Pimpin Apel Jelang Ramadhan, Bupati: Puasa Tidak Penghalang Kinerja ASN untuk Pelayanan Masyarakat

Daerah - - Senin, 12/04/2021 - 13:54:48 WIB

SULUHRIAU, Meranti- Senin (12/4/2021) pagi, Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil SH, memimpin Apel menyambut Ramadhan dilingkungan Pemkab Meranti.

Dalam apel tersebut Bupati menghimbau kepada seluruh ASN untuk terus memberikan pelayananpl prima kepada masyarakat dan jangan jadikan puasa sebagai hambatan karena setiap kebaikan yang dilakukan akan bernilai ibadah.

"Setiap kebaikan yang dilakukan oleh orang berpuasa bernilai ibadah oleh karena itu tetap Istiqomah jadikan Ramadhan ini sebagai penyemangat bagi kita untuk bekerja tulus dan ikhlas dalam melayani masyarakat," ujar Bupati Adil.

Semangat kerja yang tinggi menurut Bupati Adil, harus dimulai dari para pimpinan ASN yang ada ditiap OPD. Karena akan menjadi contoh bagi pegawai lainnya untuk tetap bersemangat, untuk itu ia meminta kepada para pejabat khususnya Eselon II dan III untuk tidak besantai-santai karena dirinya akan selalu memantau kinerja pejabat sebagai bahan evaluasi untuk pengkariran ke depan.

"Karena pemimpin harus bisa mencerminkan semangat kerja kepada bawahan, dan jika bersantai-santai akan kita evaluasi," ucap Bupati H.M Adil.

Lebih jauh dikatakan Bupati H.M Adil, dirinya akan selalu mengingatkan kepada seluruh ASN untuk senantiasa bekerja dengan baik, tulus dan ihklas karena hanya dengan itu apa yang dicita-citakan bersama yakni Meranti yang Maju, Cerdas dan Bermartabat bisa diwujudkan.

"Kita tidak mau daerah ini terus tertinggal mari bekerja dengan baik, tulus dan ikhlas semoga Meranti bisa menjadi Kabupaten terdepan di Riau dan Indonesia," harap Bupati.

Terakhir, dengan akan dilaksanakannya Ibadah Puasa Ramadhon tak lupa Bupati H.M Adil, mengucapkan permohonan maaf kepada seluruh ASN dan masyarakat jika selama pergaulan dan memimpin ada tutur kata dan perbuatan yang tak berkenan.

"Mohon maaf atas segala kekhilafan dan mari kita sambut puasa Ramadhan ini dengan perbanyak ibadah dan berbuat kebaikan," pungkasnya.

Turut hadir dalam Apel tersebut, Para Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, Kepala OPD Dilingkungan Pemkab. Meranti, Kepala Bagian Sekda, Para Pejabat Eselon III dan IV Dilingkungan Pemkab Meranti (hpm)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved