Minggu, 19 Mei 2024
Kabar Duka, Tokoh Pers dan Perfilman Nasional Prof Salim Said Meninggal Dunia | Terungkap, Wanita Diduga Lesbi Pelaku Penikaman Milik Group LGBT Sejak SMA | Sempat Tertunda, Jemaah Haji Atas Nama Atun Jaali Genggam Akhirnya Berangkat Hari Ini ke Tanah Suci | Debit Air PLTA Koto Panjang Tinggi, Pj Bupati Kampar Himbau Masyarakat Selalu Waspada Banjir | Kasubbag TU Kemenag Pekanbaru Jenguk Jamaah Haji Kloter BTH 03 yang Tertunda Berangkat | Pj Wako Muflihun Buka Taekwondo Cup VII, Diharapkan Muncul Bibit Atlet Unggul
 
Kesehatan
Dilepas BNPB, Gerakan Mobil Masker di Riau akan Bagikan 500 Ribu Masker dan 100 Ribu Handsanitizer

Kesehatan - - Selasa, 16/11/2021 - 15:42:18 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen TNI Ganip Warsito diwakili Deputi IV Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi, Jarwansah melapas gerakan mobil masker, di halaman Kantor Gubernur Riau, Selasa (16/11/2021).

Pelepasan gerakan mobil masker tersebut disaksikan Gubernur Riau Syamsuar, Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, Danrem 031 Wirabima Brigjen TNI Syech Ismed dan Forkopimda Riau lainnya, serta Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kabupaten/Kota se-Riau.

Sedikitnya ada 500 ribu lembar masker yang akan dibagikan kepada masyarakat kabupaten/kota se-Riau. Selain masker, ada juga 100 ribu pcs hand sanitizer dan 100 ribu pcs sabun batang yang akan diberikan secara gratis ke masyarakat.

Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar dalam kesempatan itu menyampaika ucapan terima kasih atas kunjungan Kepala BNPB yang diwakili Kepala Deputi IV BNPB.

"Kami ucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan kepada masyarakat Riau, baik itu masker, hand sanitizer dan lainnya untuk meningkatkan kewaspadaan penyebaran COVID-19 yang ada di Provinsi Riau ini," ungkapnya.

Gubri mengatakan, dengan adanya bantuan tersebut diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat Riau untuk mencegah penyebaran COVID-19.

"Salam hormat kami kepada Kepala BNPB yang memiliki perhatian kepada Provinsi Riau, yang telah membantu masker, hand sanitizer dan lain-lain," ungkapnya lagi.

"Tentu kami bersama Forkopimda Riau terus berusaha mengendalikan penyebaran Covid-19 yang tidak kita harapkan dimasa yang akan datang," pungkasnya.  [jan,mcr]






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved