Minggu, 19 Mei 2024
Diikuti 155 Pembalap Motor, Pj Sekda Kampar Buka Kejurnas Motoprix Region A Sumatra Putaran II Riau | Miliki Narkoba, Pria Gondrong Warga Desa Penghidupan takk Berkutik Ditangkap Dicokok Polisi | Kabar Duka, Tokoh Pers dan Perfilman Nasional Prof Salim Said Meninggal Dunia | Terungkap, Wanita Diduga Lesbi Pelaku Penikaman Milik Group LGBT Sejak SMA | Sempat Tertunda, Jemaah Haji Atas Nama Atun Jaali Genggam Akhirnya Berangkat Hari Ini ke Tanah Suci | Debit Air PLTA Koto Panjang Tinggi, Pj Bupati Kampar Himbau Masyarakat Selalu Waspada Banjir
 
Sosial Budaya
Warga Desa Kemuning Sampaikan Keluhan ke Kapolres Kampar Soal Maraknya Pencurian

Sosial Budaya - - Jumat, 10/03/2023 - 20:03:33 WIB

SULUHRIAU, Kampar- Warga Desa Bukit Kemuning menyampaikan ke Kapolres Kampar terkait maraknya pencurian di desa mereka.

Hal itu disampaikan warga saat program "Jumat curhat" Polres Kampar Jumat (10/3/2023).

 Saat itu hadir langsung Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo, SIK didampingi Pejabat Utama Polres Kampar dan Kapolsek Tapung Hulu, AKP Nurman, SH, MH.

Kapolres dan warga berdiskusi situasi Kamtibmas dengan pemerintah desa dan warga Desa Bukit Kemuning Kecamatan Tapung Hulu, kabupaten Kampar, Jumat.

Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo, SIK disambut hangat oleh pemerintah desa dan warga desa Bukit Kemuning.

Dalam kesempatan itu, warga menyampaikan, terkait tingkat kriminalitas yang banyak terjadi, seperti narkoba dan pencurian yang sering terjadi di malam hari. Sasarannya barang rumah tangga seperti kursi tamu, jemuran dan lainnya.

Warga Desa Bukit Kemuning juga mempertanyakan terkait prosedur penanganan jika terjadi laka lantas, dan terkait penanganan knalpot racing yang membuat bising di jalan raya Tapung Hulu.

Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo, SIK, dalam kesempatan itu menyampaikan, terkait dengan penanganan laka lantas, Kapolres menyampaikan pentingnya membayar pajak, karena jika terjadi musibah laka lantas, maka hak masyarakat bisa menerima asuransi jasa raharja yang terlebih dahulu melalui prosedur yang sudah dilengkapi.

Kemudian terkait dengan knalpot Racing, Didik menyampaikan bahwa selaku Kapolres dia telah memerintahkan Kasat Lantas dan Kapolsek Tapung Hulu untuk melakukan razia penertiban tentang penggunaan knalpot racing dan segera dilaporkan setelah kegiatan dilaksanakan.

Terakhir, terkait dengan narkoba dan Pencurian, Didik menegaskan bahwa Jajaran polres Kampar telah melakukan dan meningkatkan upaya preventif preemtif dan juga penegakan hukum yang mana beberapa waktu ini sudah banyak yang ditangkap dan diproses.

"Keterkaitan pencurian juga kuat dengan narkoba, maka dari itu informasi sekecil apapun sangat berguna bagi kepolisian," tegas Didik.

kegiatan jumat curhat ini rutin dilaksanakan Polres Kampar beserta Polsek jajaran untuk menggali apa yang menjadi keluhan masyarakat terkait dengan situasi Kamtibmas.

"Dengan rutinnya silaturahmi melalui kegiatan Jumat Curhat ini, diharapkan terjalin sinergitas yang baik antara Polri, khususnya Polres Kampar dengan seluruh lapisan masyarakat dalam mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif," ujar Didik.

Dalam kesempatan ini juga, Didik juga menyampaikan himbauan dan pesan-pesan Kamtibmas serta mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama menjaga Harkamtibmas di lingkungan sekitar tempat tinggal masing-masing.

Didik juga menegaskan, agar apapun permasalahan di dalam adat dan warga masyarakat, agar jangan segan-segan untuk langsung menyampaikan ke dirinya selaku Kapolres Kampar maupun kepada Kapolsek jajaran Polres Kampar.

"Mari bersama-sama kita wujudkan Harkamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Kampar," ajak Kapolres Kampar. (hpk)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved