Sabtu, 18 Mei 2024
Kasubbag TU Kemenag Pekanbaru Jenguk Jamaah Haji Kloter BTH 03 yang Tertunda Berangkar | Pj Wako Muflihun Buka Taekwondo Cup VII, Diharapkan Muncul Bibit Atlet Unggul | Beredar Video Seekor Harimau Mati Tertabrak di Tol Permai, HK Pastikan Hoax | Ribuan Warga Ikuti Gotong Royong "Gerakan Cinta Pekanbaru", Pj Wako: Ini Perlu Rutin Dilakukan | Tim Yustisi Kampar Hentikan Pembangunan PKS di Desa Kuapan-Tambang | Obok-obok Rumah Pengedar Narkoba di Kampung Pinang, Polisi Amankan Pelaku Bersama Barang Bukti Sabu
 
Hukrim
Diduga Baku Hantam,
Korban Meninggal Dunia di Danau Buatan Honorer Dishub, Yuliarso: Kita Serahkan Prosesnya ke Kepolisi

Hukrim - - Minggu, 09/04/2023 - 22:10:02 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru menyerahkan sepenuhnya kasus meninggalnya seorang pria di Danau Buatan yang diduga honorer Dishub kepada pihak kepolisian.

Dari keterangan pihak kepolisian, korban merupakan honorer Dishub Pekanbaru.

"Untuk penyelidikan kita serahkan semua ke pihak kepolisian. Saat ini masih diselidiki," ujar Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru Yuliarso, Minggu, (9/4/2023).

Sebelumnya ditemukan seorang pemuda berlumuran darah di Danau Buatan. Diduga telah terjadi peristiwa  baku hantam di Danau Buatan Rumbai, Pekanbaru tersebut yang menewaskan satu orang pria bernama Deri Kurniawan (25), sedangkan Novaldi (25) ditemukan lemas.

Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Andrie Setiawn mengatakan, saat itu warga sekitar melihat ada dua orang yang sedang berbicara dengan nada biasa, sehingga warga tidak ada rasa curiga.

Sekitar pukul 10.00 WIB, warga lainnya yang sedang menuju Danau Buatan melihat satu orang laki-laki dalam keadaan lemas dan pakaian berlumur darah meminta tolong. Selanjutnya warga tersebut menyampaikan kepada penjaga pintu masuk Danau Buatan.

"Sekitar pukul 10.30 Wib, penjaga menerima laporan dari pengunjung Danau Buatan, bahwa di TKP ada melihat 1 orang dalam keadaan pakaian berdarah dan terbaring di tepi jalan Dermaga," kata Andrie.

Kemudian penjaga menuju TKP dan melaporkan kejadian ke pimpinan selanjutnya menghubungi Bhabinkamtibmas Sungai Ambang Aiptu Ismerianto dan menghubungi piket SPKT Polsek Rumbai Pesisir.

Olah TKP dipimpin Kasatreskrim Polresta Pekanbaru beserta anggota identifikasi sekitar pukul 11.30 WIB mengamankan dan olah TKP.

Selanjutnya petugas membawa satu orang laki-laki dalam keadaan lemas dan pakaian penuh darah, selanjutnya di bawa ke rumah sakit Bhayangkara Polri polda Riau.

"Korban meninggal dunia dibawa ke RS Bhayangkara guna lakukan otopsi. Saat ini kami masih melakukan penyelidikan terhadap peristiwa tersebut," jelasnya sebagaimana dilansir dari cakaplah. (**)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved