Minggu, 28 April 2024
HUT ke-78 TNI AU, Ribuan Warga Antusias Saksikan Berbagai Atraksi di Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbar | Pekanbaru Raih Juara Umum MTQ XLII tahun 2024 Tingkat Provinsi Riau di Dumai | Pelaku Pembunuhan Wanita Tanpa Busana di Kampar Ditangkap, Ini Motifnya | 1.500 CJH Riau Ikuti Launching Senam Haji dan Launching Batik Haji | Sambut Tokoh-tokoh Kampar di Pekanbaru, Pj Bupati Dukung Bagholek Godang Masyarakat Kampar | Polsek Tambang Tangkap Pelaku Narkoba di Depan SPBU Rimbo Panjang
 
Metropolis
Mahsiswa Demo Masalah Sampah, Pj Wako Didesak Copot Kadis LHK Pekanbaru

Metropolis - - Rabu, 13/12/2023 - 21:16:31 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru - Aksi unjukrasa aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Pekanbaru berunjuk rasa di gerbang Mall Pelayana Publik (MPP) Pekanbaru, Jalan Sudirman, Rabu. (13/12/2023),.

Aksi ini diwarnai saling dorong pagar. Hal ini terjadi karena massa pengunjuk rasa tidak diizinkan masuk ke dalam komplek MPP Pekanbaru untuk menemui Kepala Dinas (Kadis) Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Hendra Afriadi.

Karena sudah dua kali mereka menggelar aksi, tidak ada respon atau tanggapan dari Kadis DLHK Kota Pekanbaru tersebut.

‘’Malam tadi terjadi hujan lebat, sebagian rumah warga di wilayah Panam dan Air Hitam, Payung Sekaki dan beberapa wilayah banjir.," katanya.

Salah satunyu penyebabnya, tumpukan sampah yang tidak diangkut, dibiarkan menumpuk di beberapa titik,’’ kata Gusti, Koordinator Lapangan (Korlap) Aksi PMII Pekanbaru.

Oleh sebab itu, imbuhnya, Penjabat Walikota (Pj Wako) Muflihun diminta untuk segera mencopot Kadis DLHK dari jabatannya. Karena sang Kadis dinilai tidak becus menangani sampah. Sehingga di beberapa titik sudah menebarkan aroma yang tidak mengenakan.

Aksi massa PMII Kota Pekanbaru sempat ricuh, karena massa sambil menyanyikan lagu perjuangan mahasiswa meringsek masuk menebos pagar. Tetapi puluhan petugas Polisi Satuan Pamong Praja (Satpol PP) Pekanbaru berhasil menghalangi.

Aksi saling dorong itu mereda begitu Kasi Perhubungan DLHK Pekanbaru Hengki menemui massa pengunjukrasa.

Kepada mahasiswa pengunjukrasa, Hengki menyangkal bahwa pimpinan tidak peduli terhadap aspirasi yang disampaikan adik adik mahasiswa dari PMII Pekanbaru.

‘’Sudah kami sampaikan, tetapi sabar lah. Karena saat ini pimpinan kami sedang tidak ada di kantor,’’ ujarnya.

Usai mendengarkan respon dari perwakilan DLHK Kota Pekanbaru itu, massa pun membubarkan diri. (src)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved