Minggu, 05 Mei 2024
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan | DPD PKS Pekanbaru Rekomendasikan DR Muhammad Ikhsan Balon Walikota ke DPP | KPU Riau Siap Mutakhirkan 4.854.034 DP4 untuk Pilkada 2024 | Keji, Suami Pelaku Mutilasi Istri Sempat Tawarkan Daging Korban ke Ketua RT | Hebat!, 10 ribu Penari Riau Pecahkan Rekor Muri di Gebyar BBI BBWI Provinsi Riau 2024 | Gebyar BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival Prov Riau Perhelatan Spektakuler, Pj Gubri: Ini Potensi
 
Sosial Budaya
Bahas Soal Netralitas Pemilu, Bawaslu Riau Audiensi dengan Gubernur Edy Natar Nasution

Sosial Budaya - - Rabu, 24/01/2024 - 21:49:09 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Riau audiensi dan bersilaturahmi dengan Gubernur Riau H Edy Natar Nasution, Rabu (24/1/2024) di ruang rapat Wakil Gubernur Riau Jalan Sisingamangaraja Pekanbaru.

Banyak hal yang dibahas dalam pertemuan yang berlangsung selama kurang lebih satu jam tersebut, termasuk tentang netralitas aparatur sipil negara (ASN) pada Pemilu.

"Pak Gubernur tadi berdiskusi banyak bersama Bawaslu Riau. Ada beberapa hal dibahas, termasuk tentang netralitas pemilu dan juga dukungan moril terhadap tugas-tugas pengawasan pemilu," kata Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal, kepada sejumlah wartawan seusai pertemuan tersebut.

Dijelaskan Alnofrizal, Bawaslu Riau menyimak dengan baik terhadap statemen gubernur terkait pemilu.

"Gubernur Riau cukup paham dengan aturan kepemiluan sehingga beliau mengaku selalu berhati-hati dalam bertindak. Termasuk bila beliau harus cuti kerja jika memang melaksanakan kampanye di hari kerja, dan tak perlu cuti jika menjalani kampanye pada hari libur," jelas Alnof.

Selain itu, lanjut Alnof, Gubernur Riau mendukung Bawaslu Riau dalam mengawasi pelaksanaan Pemilu.

"Gubernur mendukung Bawaslu Riau bekerja profesional dalam mengawasi pemilu. Dan kita dapat semangat dari beliau agar tetap bertugas dengan baik dan profesional," ujar Alnof lagi.

Pada pertemuan tersebut, Alnofrizal didampingi dua pimpinan Bawaslu Riau yakni Amirudin Sijaya dan Patminah Nularna, beserta staf. Sedangkan Gubernur Riau pada pertemuan tersebut didampingi oleh Kaban Kesbangpol Pemprov Riau, Jenri Ginting. (rls)






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved