Senin, 06 Mei 2024
Mulai 8 Mei 2024 KPU Riau Terima Penyampaian Dukungan Calon Perseorangan | Sakit Hati Tak Beri Tahu Jual Tanah Orangtua, Adik Bacok Leher Abang Kandung dengan Parang | Genre Natuna Terbaik di Kepri, Wan Siswandi: Saya akan Terus Dukung Putra-putri Daerah Berprestasi | Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan | DPD PKS Pekanbaru Rekomendasikan DR Muhammad Ikhsan Balon Walikota ke DPP | KPU Riau Siap Mutakhirkan 4.854.034 DP4 untuk Pilkada 2024
 
DPRD Provinsi Riau
Pimpinan dan Anggota DPRD Riau Hadiri Pelantikan Pj Gubernur Riau SF Hariyanto

DPRD Provinsi Riau - - Kamis, 29/02/2024 - 15:10:10 WIB
Wakil Ketua DPRD Riau Hardianto foto bersama dengan Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto
usai  dilantik oleh Mendagri Tito Karnavian di Jakarta

TERKAIT:

SULUHRIAU, Pekanbaru- Pimpinan dan sejumlah anggota DPRD Riau menghadiri pelantikan Penajabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri) SF Hariayanto, Kamis (29/2/2024) di Gedung Sasana Bhakti Praja, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI, Jakarta.

Hadir dalam pelantikan tersebut, Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau Agung Nugroho dan Hardianto serta Wakil Ketua Komisi V DPRD Provinsi Riau Karmila Sari.

Pj Gubri dilantik Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian. Pelantikan tersebut ditandai dengan pengucapan sumpah jabatan yang dipandu  Mendagri Tito Karnavian yang kemudian diikuti oleh SF Hariyanto.

Pelantikan SF Hariyanto sebagai PJ Gubri tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Presiden Nomor 36/P/2024 tentang Pengesahan Pemberhentian Gubernur Riau dan Pengangkatan Penjabat Gubernur Riau. SK ini dibacakan sebelum pelantikan Pj Gubri.

Usai dilakukan pengambilan sumpah jabatan, dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pelantikan Pj Gubernur Riau oleh SF Hariyanto dan Mendagri, Tito Karnavian.

Mungkin gambar 2 orang dan teks

Dalam kesepatan itu, Mendari Tito menyampaikan Penjabat yang dilantik dapat menjalankan tugas pemerintahan, mensukseskan pembangunan yang dilaksanakan Kepala Daerah sebelumnya. Mampu mengendalikan inflasi dan menciptakan suasana kondusif untuk kelansungan pembangunan daerah.

Wakil Ketua DPRD Riau Hardianto pasca pelantikan Pj Gubri mengatakan, semoga Pj Gubri ini dapat bersinergi dengan DPRD Riau dan dapat sama-sama membangun daerah.

"Kita ucapkan selamat atas pelantikan pak SF Hariyanto sebagai Pj Gubernur Riau, semoga tetap terjalin sinergitas dalam membangun," katanya.

Turut hadir juga dalam acara ini, Plh Sekretaris DPRD Provinsi Riau Khuzairi beserta jajaran, Pj Walikota Pekanbaru Muflihun, Sekda Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution, serta tamu undangan lainnya.

Sebagaimana diketahui, SF Hariyanto sebelumnya menjabat di pemerintahan Syamsuar-Edy Nasution sebagai Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau. Penunjukan Ir SF Hariyanto MT sebagai Pj Gubernur Riau pasca masa jabatan Gubernur Riau Edy Natar Nasution berakhir pada 20 Februari 2024. (Adv,sr)






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved