Kamis, 10 Oktober 2024 Korban Tenggelam Saat Mancing di Sungai Kampar Desa Rantau Ditemukan Meniggal | Sambangi Wisata Alam Mayang, Tim Cooling System Ditlantas Polda Riau Edukasi Pengunjung | Pelaku Narkoba Daun Ganja Kering Ditangkap di Depan SPBU Teratak Bulu | Menko Muhadjir Effendy Resmikan Rusunawa di Komplek Universitas Muhammadiyah Riau | Lintas Paguyuban dan Organisasi Bulatkan Tekad Menangkan Kasmarni- Bagus Santoso di Pilkada 2024 | Tim Siompu Kampar Bergerak Cepat untuk Menangkan IDAMAN, Bentuk Tim Semua Kecamatan
 
 
☰ Metropolis
Pembangunan Pasca Kebakaran Digesa,
Ahli: Kontruksi Plaza Sukaramai Pekanbaru Dijamin Tahan 50 Tahun
Senin, 05 Maret 2018 - 12:30:00 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Pasca terjadi musibah kebakaran di Pasar Sukaramai Desember tahun 2015 silam, PT Makmur Papan Permata (MPP), selaku pengelola, terus menggesa pembangunannya.

Ahli konstruksi dari Universitas Islam Riau (UIR), Profesor Sugeng Wiyono, mengklaim untuk ketahanan gedung bisa mencapai lebih kurang selama 50 tahun. Bukan tanpa alasan, pernyataan itu disampaikan berdasarkan hasil assesment yang dilakukan melibatkan sejumlah tenaga ahli sejak Bulan April 2016 silam.

"Gedung ini kita asesment dengan berbagai uji labor, mulai dari saat terbakar Desember 2015 silam, mulai dari uji visual, Uji Ultrasonic Pulse Velocity (UPV), untuk mendeteksi kedalaman retak pada beton, uji frekwensi dan lainnya. Dari hasil itu semua baru kita rekomendasikan PT MPP untuk melakukan perbaikan. Kita prediksi setelah melalui berbagai tahapan uji dengan peralatan canggih,  bangunan gedung ini mampu bertahan sampai 50 tahun," kata Sugeng, Senin (5/3/2018).

Sementara itu, Kepala Cabang PT MPP, Suryanto menjelaskan, perubahan bentuk dan layout bangunan bekas Pasar Sukaramai yang kini berganti nama menjadi Sukaramai Trade Center (STC), untuk memberikan kenyamanan dan kemananan bagi para pedagang dan masyarakat yang nantinya menjadi pengunjung.

Diantaranya dengan menambah sejumlah fasilitas pendukung, mulai dari eskalator, lahan parkir, pendingin ruangan di setiap gedung. Begitujuga dengan lift yang semula hanya berjumlah 2, kini ditambah menjadi 7 unit, untuk eskalator semula hanya 10 unit, kini menjadi 26 unit. Sedangkan lahan parkir juga diperluas, kalau semula hanya bisa menampung 300 unit kendaraan nanti menjadi 900 unit mobil. Bukan hanya itu, untuk fasilitas pendukung keamanan gedung PT MPP, juga memasang splingker dibeberapa titik untuk mendeteksi pana.

Berkaca dari musibah kebakaran yang terjadi sebelumnya, PT MPP juga menambah Ground Water Tank dengan luas mencapai 500 meter kubik setara dengan 250 truk air dari mobil pemadam kebakaran. Meski konsep bangunan menyerupai Mall, tapi tidak akan merubah citra gedung yang selama ini merupakan pasar tradisional.

"Semua gedung bangunan sudah fasilitas AC, kita juga akan bangun gedung parkir di area belakang tiga lantai, dan di Jalan Imam Bonjol juga ada parkir tiga lantai dan ada lahan parkir khusu sepeda motor. Tak kalah penting kita akan tingkatkan fasilitas keamanan salahsatunya untuk pemadam kebakaran, tampungan air bawah tanah juga akan diperbesar," jelasnya. [yas,rls]



 
Berita Lainnya :
  • Korban Tenggelam Saat Mancing di Sungai Kampar Desa Rantau Ditemukan Meniggal
  • Sambangi Wisata Alam Mayang, Tim Cooling System Ditlantas Polda Riau Edukasi Pengunjung
  • Pelaku Narkoba Daun Ganja Kering Ditangkap di Depan SPBU Teratak Bulu
  • Menko Muhadjir Effendy Resmikan Rusunawa di Komplek Universitas Muhammadiyah Riau
  • Lintas Paguyuban dan Organisasi Bulatkan Tekad Menangkan Kasmarni- Bagus Santoso di Pilkada 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Korban Tenggelam Saat Mancing di Sungai Kampar Desa Rantau Ditemukan Meniggal
    02 Sambangi Wisata Alam Mayang, Tim Cooling System Ditlantas Polda Riau Edukasi Pengunjung
    03 Pelaku Narkoba Daun Ganja Kering Ditangkap di Depan SPBU Teratak Bulu
    04 Menko Muhadjir Effendy Resmikan Rusunawa di Komplek Universitas Muhammadiyah Riau
    05 Lintas Paguyuban dan Organisasi Bulatkan Tekad Menangkan Kasmarni- Bagus Santoso di Pilkada 2024
    06 Tim Siompu Kampar Bergerak Cepat untuk Menangkan IDAMAN, Bentuk Tim Semua Kecamatan
    07 Kiki Dwi Wibowo Kembali Pimpin Sapma PP Riau Masa Bakti 2024- 2028
    08 Polres Kampar Gelar Sosialisasi Lomba Jurnalistik Polda Riau
    09 WS-RH Kampanye di Sedanau: Janjikan Air PDAM 2 Bulan Gratis dan Peningkatan Infrastruktur
    10 Telan Korban Jiwa, Lokasi Pemurnian Emas Ilegal Kuansing Disegel Polisi
    11 Dr Saidul Amin Lantik Dr. Muhammad Firdaus Sebagai Wakil Rektor 2 UMRI Periode 2022-2026
    12 UMRI Teken MOU dengan PT SCM dan Bedah Buku "Jihad Kewirausahaan Menolong Diri dan Umat”
    13 Cek Gudang Logistik KPU, Wakapolres Kampar Pastikan Aman Jelang Pilkada 2024
    14 HUT Ke-79 TNI, Polsek Kampar Kiri Hilir Berikan Surprise ke Pos Ramil
    15 Jadikan Referensi Program Kerja, KONI Padang Pariaman Studi Banding ke KONI Pekanbaru
    16 Dengan Kekompakan Dua Sahabat, Wan Siswandi dan Rodhial Huda Mampu Menyatukan Natuna
    17 Ramlah M.Si Jabat Pj Sekda Kampar
    18 Kiki DW Serahkan Formulir Pendaftaran Calon Ketua PW SAPMA PP Provinsi Riau Periode 2024-2028
    19 Bawaslu Riau: Perlu Sinergitas Lakukan Pengawasan Potensi Pelanggaran Pilkada 2024
    20 Sempena Peringati HUT ke-79 TNI, Korem 031/WB Gelar Doa Bersama
    21 Asyik Pesta Sabu di Rumah Kosong, 4 Warga Pulau Jambu Diringkus Satnarkoba Polres Kampar
    22 Kampanye Perdana di Pulau Tiga, WS-RH Sampaikan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat