Senin, 06 Mei 2024
Maju di Pilkada Agam, Amril Jambak Mendaftar di Tiga Parpol | Mulai Hari Ini, Calon Anggota PPK Pilgub Serentak Ikuti Tes Tertulis Metode CAT | Mulai 6 Mei 2024, Calon Anggota PPK Pilgub Serentak Ikuti Tes Tertulis Metode CAT | Mulai 8 Mei 2024 KPU Riau Terima Penyampaian Dukungan Calon Perseorangan | Sakit Hati Tak Beri Tahu Jual Tanah Orangtua, Adik Bacok Leher Abang Kandung dengan Parang | Genre Natuna Terbaik di Kepri, Wan Siswandi: Saya akan Terus Dukung Putra-putri Daerah Berprestasi
 
Daerah
Manfaatkan Minggu Tenang, Bawaslu Meranti Gelar Jalan Santai & Sosialisasi Tolak Politik Uang

Daerah - - Minggu, 14/04/2019 - 13:15:34 WIB

SULUHRIAU, Meranti- Dalam masa minggu, tenang Bawaslu Kabupaten Kepulauan Meranti menggelar jalan santai sekaligus mensosialisasikan untuk menolak politk uang.

Jalan santai di pusatkan di di depan Kantor BPKAD  Meranti, Jalan Merdeka, Ahad (14/4/2019) pagi.

Acara tersebut turut dihadiri oleh Kapolres Kepulauan Meranti AKBP La Ode Proyek SH, Sekda Meranti, Asisten I Kepulauan Meranti Samsudin SH,MH, Kakan Imigrasi Kelas II TPI Selatpanjang Mariana, sekaligus dilakukan ikarar tolak politik uang.

Ketua Bawaslu Meranti, Syamsurizal mengajak masyarakat Tolak Money politik karena hal itu bisa diproses hukum sesuai aturan yang ada.

"Memasuki masa tenang yang dimulai hari ini, biasanya berpotensi menimbulkan praktik politik uang. Melalui kegiatan ini kita beri pemahaman kepada masyarakat bahwa hal itu salah," kata Syamsurizal.

Ia juga mengatakan, selama ini banyak di tempat perkumpulan seperti Kedai kopi, masyarakat masih banyak yang memegang prinsip pemilu yang salah.

"Sampai saat ini di kedai kopi banyak masyarakat yang mengatakan no money politik no milih. Mindset inilah kita luruskan," ujarnya.

Tak hanya jalan santai dan berhadiah, seiring dengan kegiatan ini juga digelar senam Bawaslu yang diikuti ratusan peserta jalan santai.

Kapolres Kepulauan Meranti AKBP La Ode Proyek SH, mengingatkan 17 April 2019 itu adalah final dan moment menentukan pemimpin lima tahun kedepan karena, hak suara masyarakat menentukan nasib bangsa ini.

"Pemilu harus sukses, siapa yang menyukseskan? yakni kita yang hadir di sini semua dan seluruh lapisan masyarakat khususnya di Kepulauan Meranti," kata Kapolres.

Ia berharap, pelaksanaan pemilihan 17 April 2019 berjalan lancar, damai dan tertib. "Kami mengimbau kepada penguna media sosial agar tidak momosting hal yang sifatnya mengenai politik maupun berkampanye di dalam masa tenang," pungkasnya. [tmy]






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved