Jum'at, 29 Maret 2024
Menguak Misteri Lailatul Qadar | Safari Ramadhan, Komut Beri Apresiasi Kinerja PLN Icon Plus SBU Sumbagteng | 303 Akademisi Ajukan Amicus Curiae, Minta MK Adil di Sengketa Pilpres | Nekat Bobol Warung, Seorang Remaja Tertangkap Warga dan Diserahkan ke Polsek Siak Hulu | Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Rohul Berbagi Takjil pada Masyarakat | Tak Patut Ditiru, Viral Video Pungli Trotoar untuk Hindari Kemacetan
 
Kesehatan
Indonesia Total Terima 62,5 Juta Sinovac Hingga Tahap 8

Kesehatan - - Minggu, 18/04/2021 - 17:02:02 WIB

SULUHRIAU-- Indonesia menerima total 62,5 juta vaksin corona dari produsen asal perusahaan China, Sinovac hingga pengiriman tahap ke-delapan, Minggu (18/4/2021).

Puluhan juta vaksin Siovac itu terdiri atas bahan baku dan produk jadi sebanyak 3 juta dosis. Terbaru, Indonesia kembali menerima 6 juta bulk atau bahan baku vaksin Sinovac pada Minggu (18/4) siang.

"Kami mendatangkan 6 juta bulk vaksin dari Sinovac China, yang merupakan bagian dari 140 juta bulk vaksin yang akan kita terima tahun ini," ujar Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin melalui keterangan resmi di akun YouTube Sekretariat Presiden, Minggu,  (18/4/2021).

Lebih lanjut Budi menerangkan, dari total 46 juta bulk yang diproduksi yang menghasilkan sekitar 22 juta dosis vaksin, telah didistribusikan ke sejumlah daerah.

"Dalam satu bulan ke depan kita bisa menghasilkan tambahan 20 jutaan dosis lagi hasil produksi biofarma atas kedatangan bulk vaksin ini," imbuh Budi lagi.

Sebelumnya penerimaan tahap ketujuh pada Maret lalu, sebanyak 16 juta dosis vaksin Sinovac tiba di Indonesia. Jutaan dosis vaksin itu merupakan bahan baku vaksin yang harus diolah kembali di fasilitas Biofarma di Bandung, Jawa Barat.

Adapun pada Rabu (14/4) lalu, Presiden RI Joko Widodo mengutarakan optimisme bahwa pemerintah bisa menyuntikkan vaksin Covid-19 ke 70 juta penduduk hingga Juli mendatang.

"Nanti di bulan Juli target kita paling tidak 70 juta penduduk kita harus sudah divaksinasi. Nanti kurvanya akan kelihatan turunnya di bulan Juli kalau vaksinasi mencapai 70 juta orang," kata Jokowi saat berpidato Rapat Koordinasi Kepala Daerah Tahun 2021, disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden.

Jokowi mengatakan vaksinasi melengkapi upaya pemerintah mengatasi pandemi Covid-19. Selain penyuntikan vaksin, pemerintah menggencarkan penerapan PPKM Mikro dan penegakan protokol kesehatan.

Pemerintah menargetkan vaksinasi Covid-19 ke 181,5 juta orang hingga akhir 2021. Tapi hingga Sabtu (17/4), peserta vaksinasi baru mencapai 10,8 juta orang. Dari jumlah itu, baru sekitar 5,8 juta orang yang menerima dua dosis vaksin.

Sumber: CNNIndoesia.com
Editor: Jandri





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved