Kamis, 02 Mei 2024
Buruh Sampaikan Tingginya Harga Bahan Pokok Pemprov Riau: Aspirasi Kita Sampaikan hingga ke Pusat | Apel Pengamanan Gebyar BBI BBW dan Lancang Kuning Carnival, 1.525 Personel Gabungan Diturunkan | Empat Tersangka Kasus Senpi Ilegal Diringkus Polda Riau, 2 Calo dan 2 Pemilik | Terjadi Longsor di Kecamatan Tanah Merah Inhil, Banyak Rumah Warga Rusak | Puskesmas Rawat Inap Tenayan Raya Gelar Loka Karya Mini 2024 | Workshop Nasional SEVIMA dan Kemenag RI Dorong Peningkatan Kualitas Kampus Islam Swasta
 
Pendidikan
Letakan Batu Pertama Pembangunan Workshop Ponpes Al Fikri Pekanbaru, Ini Harapan Gubri

Pendidikan - - Sabtu, 16/10/2021 - 18:55:33 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru - Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar meletakkan batu pertama Pembangunan Gedung Workshop BLK Komunitas Jurusan Multimedia di Komplek Pusat Pendidikan dan Dakwah Islam Al Fikri di Pekanbaru, Riau, Sabtu (16/10/2021).

"Alhamdulillah, kami baru saja selesai melakukan kegiatan peletakan batu pertama pembangunan workshop BLK dari kementerian tenaga kerja jurusan multimedia di Ponpes Al Fikri. Ini BLK Komunitas ke 32 yang ada di Riau," kata Gubri.

Gubri juga berharap dengan adanya pembangunan workshop BLK ini, anak-anak alumnus Ponpes Al Fikri mendapat bekal tambahan keterampilan dalam multimedia.

"Tujuan pemerintah agar bisa mempersiapkan anak-anak di Ponpes menjadi wirausaha muda dan pioner anak-anak kita. Sehingga dengan memanfaatkan multimedia, mudah-mudahan tidak hanya disiapkan sebagai kader ulama saja tetapi juga wirausaha supaya bisa memasuki pasar kerja," kata Gubri.

Ia juga berpesan agar kelak workshop BLK inj dapat dimanfaatkan sebaik-sebaiknya dan dijaga.

"Semoga ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk pelatihan agar anak-anak punya kompetensi. Insya Allah, tahun ini selesai bangunanya, karena tak begitu besar," pungkasnya. (mcr)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved