Rabu, 08 Mei 2024
Kembalikan Formulir ke NasDem, Nasir Day: Terpanggil Pimpin Pekanbaru | Terlibat Peredaran Sabu, Tiga Orang Pria di Bangkinang Diringkus Polisi | PWI Riau Terima Surat Dukungan Resmi untuk HPN 2025 dari Pemprov Riau | Sat Lantas Polres Kampar Bersama ISDC Polda Riau Gelar Giat Police Goes To School di SMAN 1 Tambang | Peduli Palestina, Ribuan Mahasiswa dan Civitas Akademika Umri Gelar Aksi Unjuk Rasa | Tinjau Pembangunan Tribun Mini Lapangan Sri Serindit, Bupati: Ini Saksi Sejarah Kota Ranai
 
Sosial Budaya
Dilepas Gubri, 16 Peserta dari Riau Ikuti MTQ Korpri ke-5 Tingkat Nasional 2021 di Kendari

Sosial Budaya - - Jumat, 12/11/2021 - 14:25:31 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Pemerintah provinsi (Pemprov) Riau mengutus 16 peserta terbaiknya, untuk mengikuti Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke- 5 tingkat nasional Tahun 2021.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau, Ikhwan Ridwan menyampaikan, pelaksanaan MTQ Korpri Ke-5 tingkat nasional Tahun 2021 akan berlangsung pada tanggal 12 - 20 November 2021 mendatang. Dilaksanakan di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara.

"Peserta MTQ Korpri Ke-5 Tingkat Nasional 2021 dari Riau berjumlah 16. Terdiri dari pria 10 orang dan wanita 6 orang," ucap Kepala BKD Riau, saat ramah tamah dengan para peserta MTQ di Balai Pelangi, Rumah Dinas Gubernur Riau, Kamis (11/11/2021) malam.

Ikhwan menjelaskan, 16 peserta MTQ utusan Riau uji berasal dari dari Pemerintah provinsi Riau 3 orang, Pemerintah kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir 3 orang, Pemkab Siak 1 orang.

Kemudian, Pemkab Rokan Hilir 1 orang, Pemerintah kota (Pemkot) Pekanbaru 3 orang, Pemkot Dumai 1 orang, UIN Sultan Syarif Kasim Riau 3 orang, BKKBN Riau sebanyak 1 orang.

Adapun sejumlah cabang yang dipertandingkan saat MTQ ini diantaranya, tilawah Alquran putra dan putri, tahfiz Alquran putra dan putri, hafalan juz 30 atau juz Amma putra, dakwah Alquran putra dan putri, kaligrafi Alquran dekorasi untuk putra dan putri.

Cabang selanjutnya yakni, kaligrafi kontemporer putra dan putri, lomba azan putra, lomba khutbah Jumat putra, penulisan artikel Alquran, untuk putra dan putri, lomba doa  untuk putra.

"Penetapan peserta ini berdasarkan seleksi dan berdasarkan LPTQ Provinsi Riau, BKD Provinsi Riau, dan Biro Kesra Riau," jelasnya.

Sementara itu, Gubernur Riau Syamsuar saat melepas peserta
peserta MTQ Korpri ke-5 tingkat Nasional 2021 utusan Riau itu,
berharap dapat berjuang dan memberikan prestasi yang terbaik untuk Provinsi Riau.

"Tentunya ini juga merupakan kebahagiaan karena untuk MTQ Korpri ke-5 tingkat Nasional 2021, dari Provinsi Riau bisa hadir (ikut lomba)," ungkapnya.

Peserta yang telah terpilih MTQ Korpri Ke-5 Tingkat Nasional 2021 ini diharap dapat memberi prestasi yang terbaik khususnya untuk Provinsi Riau.

Dalam kesempatan tersebut, Syamsuar mengingatkan kepada para peserta untuk tetap mematuhi protokol kesehatan karena mengingat masih di masa Pandemi Covid- 19.

"Saya berharap pelihara [kesehatan] bersama dan koordinasi jika ada yang sakit segera memberi tahu, hal ini agar bisa mengikuti kegiatan dengan badan, dan selalu mematuhi protokol kesehatan," imbuhnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Biro Kesra Riau, Zulkifli Syukur, Kepala BKD Provinsi Riau Ikhwan Ridwan, serta peserta MTQ Korpri ke-5, dan undangan lainnya. (mcr, jan)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved