Jum'at, 29 Maret 2024
Safari Ramadhan, Komut Beri Apresiasi Kinerja PLN Icon Plus SBU Sumbagteng | 303 Akademisi Ajukan Amicus Curiae, Minta MK Adil di Sengketa Pilpres | Nekat Bobol Warung, Seorang Remaja Tertangkap Warga dan Diserahkan ke Polsek Siak Hulu | Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Rohul Berbagi Takjil pada Masyarakat | Tak Patut Ditiru, Viral Video Pungli Trotoar untuk Hindari Kemacetan | Nuzul Al-Qur’an dan Ilmu Pengetahuan
 
Sepekan ke Depan
Data Disbun Harga Sawit Rata-rata di Atas Rp1.500/Kg, Petani Menjerit Harga Jauh Lebih Murah

- - , // - WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Harga buah sawit periode 6-12 Juli 2022 mengalami penurunan pada setiap kelompok umur kelapa sawit dengan jumlah penurunan terbesar terjadi pada kelompok umur 10 - 20 tahun sebesar Rp 92,72/Kg atau mencapai 4,97% dari harga minggu lalu.

"Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu kedepan turun menjadi Rp 1.772,38/Kg," kata Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau, Defris Hatmaja di Pekanbaru, Selasa (5/7/2022).

Ia menjelaskan bahwa turunnya harga TBS periode ini disebabkan kenaikkan dan Penurunan harga jual CPO dan Kernel dari perusahaan yang menjadi sumber data.

Yang mana, untuk harga jual CPO, PTPN V mengalami penurunan harga sebesar Rp 295,00/Kg dari harga minggu lalu, Sinar Mas Group mengalami penurunan harga sebesar Rp 564,18/Kg dari harga minggu lalu, Astra Agro Lestari Group menjual dengan harga Rp 8.160,00.

Asian Agri Group mengalami kenaikkan harga sebesar Rp 240,00/Kg dari harga minggu lalu. PT. Citra Riau Sarana menjual dengan harga Rp 7.833,00. PT. Musim Mas tidak melakukan penjualan minggu ini.

Sedangkan untuk harga jual Kernel, Astra Agro Lestari Group menjual dengan harga Rp 4.792,79. Asian Agri Group mengalami penurunan harga sebesar Rp 144,00/Kg. PT. Citra Riau Sarana menjual dengan harga Rp 4.109,10.

"Harga CPO Rp 8.138,91 per kg dan harga kernel Rp 4.508,23 per kg," jelasnya.

Anjlok di Tingkat Petani

Sementara itu, sejumlah petani sawit di Rohil mengeluh, harga sawit di bawah Rp1000, ada yang dihargai cuma Rp700 per Kg. "Jadi katanya harga sawit lebih Rp1.500/ Kg itu sampai ke petani tak segiti, bahkan buah sawit menumpik," ujar Anto (45).

Lain lagi petani sawit di Kampar Kiri, harga sawit katanya antar Rp600-700 per Kg. Begitu juga informasi dari petani sawit di Kuansing. "Harga sawit murah, petani merana," ujar Yusman.

Petani meminta agar pemerintah memberikan solusi terkait anjlolnya harga sawit. "Tidak hanya mengekspos data, tapi di lapangan tidak sinkron," pungkasnya.

Berikut penetapan  Harga TBS Kelapa Sawit Prov Riau data Disbun:

No. 26 periode 6 - 12 Juli 2022 :

Umur 3th (Rp 1.307,34)

Umur 4th (Rp 1.416,09)

Umur 5th (Rp 1.547,65)

Umur 6th (Rp 1.584,82)

Umur 7th (Rp 1.646,59)

Umur 8th (Rp 1.692,04)

Umur 9th (Rp 1.731,82);l

Umur 10th-20th (Rp 1.772,38)

Umur 21th (Rp 1.697,09)

Umur 22th (Rp 1.688,57)

Umur 23th (Rp 1.681,46)

Umur 24th (Rp 1.610,43)

Umur 25th (Rp 1.571,37). (rad,src)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved