Minggu, 05 Mei 2024
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan | DPD PKS Pekanbaru Rekomendasikan DR Muhammad Ikhsan Balon Walikota ke DPP | KPU Riau Siap Mutakhirkan 4.854.034 DP4 untuk Pilkada 2024 | Keji, Suami Pelaku Mutilasi Istri Sempat Tawarkan Daging Korban ke Ketua RT | Hebat!, 10 ribu Penari Riau Pecahkan Rekor Muri di Gebyar BBI BBWI Provinsi Riau 2024 | Gebyar BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival Prov Riau Perhelatan Spektakuler, Pj Gubri: Ini Potensi
 
Metropolis
Ketua dan Pengurus Forum RT/RW Kelurahan Sidomulyo Barat Periode 2023-2026 Dilantik

Metropolis - - Minggu, 05/02/2023 - 19:08:01 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Ketua beserta pengurus Forum RT/RW Kelurahan Sidomulyo Barat, Kecamatan Tuah Madani periode 2023-2026 dilantik.

Pelantikan dilakukan oleh Lurah Sidomulyo Barat Edy Fakhri di Kantor Lurah, Minggu, (5/2/2023).

Hadir dalam pengukuhan ini antara lain, Anggota DPRD Riau F Golkar Dapil Pekanbaru, Parisman Ikhwan, Ketua RT/RW di lingkungan Sidomulyo Barat, tokoh pemuda dan undangan lainnya.


Lurah Sidomulyo Barat Edy Fakhri dalam sambutannnya menyampaikan selamat kepada kepengurusan Forum RT/RW diketuai Baharuddin.

Lurah juga menyampaikan harapan ke Forum RT/RW agar dapat memajukan kelurahan dengan tugasnya membantu pemerintah pembangunan dan pemberdayaan di tingkatnya masing masing.  

”Pahami tupoksinya, mari sama-sama mendorong kemajuan pembangunan utamanya di kelurahan. Pemberdayaan dan pelayanan administrasi yang baik sehingga kelurahan bisa maju," kata lurah.

Sementara itu, Ketua Forum RT/RW Baharuddin dalam sambutannya menyampaikan,  akan menjalankan amanah. "Kita tingkatkan kiprah. Ke depan terus jaga kekompakan, kebersamaan, koordinasi supaya Forum ini berjalan dengan baik.
Saya tidak bisa bekerja tampa dengan pengurus lainnya dan dukungan ketua RT/RW, " ujar Baharuddin yang merupakan mantan Kakansatpol PP Pekanbaru.

Sedangkan, Ketua Panitia Pengukuhan,  Efendi M.pd mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu kegiatan baik pemilihan hingga pengukuhan. "Atas kerjasama ini semua kami ucapkan terima kasih," pungkasnya.

Hadir dalam acara ini anggota DPRD Riau dapil Pekanbaru Parisman Ikhwan, SE,. MM, Ketua PMI Tampan, Hj Liswarti, Ketua Forum Kecamatan Tuah Madani Darwinsyah, Lurah Sidomulyo Barat, Babinkamtibmas, Ketua LPM Kelurahan, Karang Taruna, Ketua RT dan RW Kelurahan Sidomulyo Barat. (src)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved