Kamis, 08 Juni 2023
Gakkum LHK Amankan Tiga Penjual Kulit Harimau, Begini Kronologisnya | Anak TK RA Azza Berkunjung ke Markas Koramil 02 Rambah Kodim 0313 KPR Rohul | Berasal dari Meteran Listrik, Api Hanguskan Rumah Nenek Ropiah di Tj Rambutan | 2023, Kamenag Kampar Satu-satunya Kabupaten yang Melaksanakan MQK | Wow!, Putri Riani Asal Kampar Tampil Luar Biasa di America's Got Talent 2023, Ini Respon Pj Bupati | Mahasiswa PCR Tenggelam di Sungai Kampar Pulau Cinta Ditemukan Meninggal
 
Metropolis
Ada Bangkai Tapir Tergeletak di Pinggir Jalan Paus Rumbai, Diduga Tertabrak Kendaraan

Metropolis - - Senin, 27/03/2023 - 17:35:04 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Bangkai seekor satwa dilindungi, Tapir ditemukan tergeletak di pinggir Jalan Paus, Kecamatan Rumbai Pesisir, Pekanbaru.

Satwa bernama latin Tapirus indicus tersebut ditemukan sudah dalam keadaan dikerumuni lalat dan terdapat luka-luka di beberapa bagian tubuh hewan berbelang hitam putih itu.

Pelaksana Tugas (Plt) Kabid Wilayah II KSDA Riau Hartono membenarkan perihal adanya Tapir yang ditemukan mati sudah tergeletak di pinggir jalan.

"Benar, tim sudah di lapangan, dan sudah dilakukan observasi," kata Hartono, Senin (27/3/2023).

Dari hasil observasi tersebut, jelas Hartono, dugaan penyebab matinya satwa tersebut akibat tertabrak kendaraan. "Melihat dari bangkai Tapir, kemungkinan tertabrak oleh kendaraan," lanjutnya.

Dugaan itu diperkuat dengan adanya semacam bekas luka di beberapa bagian tubuh satwa tapir tersebut. "Karena ada trauma fisik pada bagian kepala kanan akibat benturan keras," pungkasnya. (src)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved