Kamis, 09 Mei 2024
Silaturrahim Syawal 1445 H Muhammadiyah Riau, Prof. Dr H Abdul Mu'ti | AstraZeneca Tarik Besar-besaran Vaksin Covid Buatannya, Ada Apa? | Beralih Pengelolaan dari Dishub ke Disperindag, Tarif Parkir Pasar Tradisional Turun Jadi Rp1.000 | Torehkan Prestasi Tingkat Kepercayaan Publik, Dirlantas Polda Riau Raih Presisi Award dari Lemkapi | Mertua Temukan Menantu Tergantung Sudah tak Bernyawa di Kamarnya | Kembalikan Formulir ke NasDem, Nasir Day: Terpanggil Pimpin Pekanbaru
 
Sosial Budaya
DPP SantaNU Ajak Seluruh Elemen Ciptakan Pemilu Damai

Sosial Budaya - - Jumat, 02/02/2024 - 18:54:06 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Santri Tani Nahdatul Ulama (SantaNU) Provonsi Riau mengimbau masyarakat Indonesia, khususnya pemilih pada Pemilu 2024 agar menjadi pemilih cerdas dengan tidak termakan informasi hoaks apalagi turut menyebar berita-berita hoaks atau konten negatif lainnya.

Pada 14 Februari 2024 mendatang,  pesta demokrasi, yaitu Pemilu serentak pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) dan pemilihan umum legislatif (Pileg) untuk memilih anggota DPR, DPD, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten/kota yang akan diselenggarakan.

Ini menjadi kesempatan yang istimewa bagi bangsa dan negara Indonesia untuk mewujudkan kehidupan demokrasi yang berkualitas sehingga hasil yang positif selama lima tahun ke depan dapat dinikmati seluruh masyarakat tanpa terkecuali.

Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Santri Tani Nahdatul Ulama Rusli Ahmad menyampaikan Polri saling membantu KPU dan bawaslu, supaya tidak ada pelanggaran-pelanggaran yang signifikan dan ciptakan pemilu aman dan damai.

"Mari kita bersama-sama menjaga ketertiban ini, mudah-mudahan pemilu damai, pemilu bahagia, pemilu penuh keberkatatan, keberkahan kepada kita semua, mendapatkan pemimpin yang kualitas," ucapnya

Dirinya juga mengajak mesyarakat agar memilih dengan hati nurani dengan melihat seluruh program-program yang sudah dipaparkan oleh ketiga paslon.

"Harapan saya sebagai ketua umum kepada seluruh masyarakat di Riau ini, saya mengajak, marilah kita pergunakan hak pilih kita, sesuai dengan hati nurani," katanya.

Seluruh masyarakat khususnya provinsi Riau diminta saling menjaga ketertipan, agar pemilu 2024 berjalan kondusif, aman dan damai.

"Sama-sama kita menjaga ketertiban, menjaga kedamaian, menjaga keamanan, sehingga TNI, Polri, KPU dan Bawaslu terbantu dengan keikut sertaan kita semua dalam pengawasan pemilu 2024," pungkasnya. (src)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved