Jum'at, 05 Juli 2024
Rumah Volker Billiards Hadirkan Konsep Salam Billiard Tanpa Aktifitas Judi | Ruas Jalan di Dumai dan Pekanbaru Kembali Mulus, Ramai-ramai Ucapkan Terimakasih ke Pj Gubri SF Hari | Antisipasi Sampah dan Banjir, Camat Limapuluh Turun Goro di Tanjung Rhu Jumat Pagi | Sekitar 10.228 Siswa yang Daftar PPDB SD Negeri Pekanbaru, Kuota tak Terpenuhi | Gunakan Berbagai Sumber Dana, Wan Siswandi Bangun Natuna Secara Merata | STAI Ar-Ridho Bagansiapiapi MoU dengan School Songsem Songkhla Thailand
 
Daerah
8 Calon Panwas Kelurahan dan Desa Kecamatan Koto Kampar Hulu Ikuti Tes Wawancara

Daerah - - Selasa, 28/05/2024 - 21:01:55 WIB

SULUHRIAU, Kampar - Proses rekrutmen calon Panitia Pengawas Pemilihan Kelurahan dan Desa (PKD) terus bergulir. Sebanyak 8 calon pengawas tingkat kelurahan dan desa untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 telah mengikuti tes wawancara, Selasa, (28/5/2024).

"Ada 13 peserta yang mendaftar keseluruhannya, dari 13 yang lulus administrasi hanya 8 orang. Dari 8 orang yang di wawancara hanya 6 orang yang akan kita ambil sesuai jumlah desa yaitu 6 desa di kecamatan koto kampar hulu," kata ketua Panwaslu Kecamatan Koto Kampar Hulu Doni Saputra, Selasa.

Tes wawancara digelar di aula kantor sekretariat Panwascam koto kampar hulu. Sesuai aturan, calon peserta yang tidak mengikuti tes dinyatakan gugur.

"Kegiatan wawancara ini bertujuan untuk menggali secara langsung pengetahuan pengawasan dari para peserta," kata Doni.

Saat tes wawancara, Tiga anggota Panwascam koto kampar hulu tampak kompak hadir. Sesuai timeline, hasil tes wawancara ini atau PKD terpilih akan diumumkan tanggal 31 Mei 2024.

Kemudian, sesuai timeline tanggal 1 - 2 Juni 2024 PKD terpilih akan mengikuti prosesi pelantikan dan pembekalan yang dinyatakan lulus. (kim)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Disclaimer |Redaksi
Copyright 2012-2024 SULUH RIAU , All Rights Reserved