Senin, 23 September 2024 Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati | KPU Riau Tetapkan 4.827.022 DPT Pilgub 2024 | Penuhi Syarat, KPU Riau Resmi Tetapkan 3 Pasang Calon Pilgubri 2024 | Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka? | Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024 | Pj Gubri SF Hariyanto Jadi Inspektur Upacara Peringati HUT ke-67 Provinsi Riau
 
 
☰ Ekbis
Rogoh Rp 84 T, Lion Air Beli 50 Pesawat Boeing 737 MAX 10
Selasa, 30 Oktober 2018 - 12:11:05 WIB

SULUHRIAU- Jatuhnya pesawat Lion Air dengan nomor JT 610 rute Cengkareng-Pangkalpinang menyita perhatian publik.

Selain karena menelan korban jiwa, kecelakaan ini menyita perhatian karena pesawat yang digunakan yakni Boieng 737 MAX 8 masih terhitung baru.

Sejalan dengan itu, Lion Air Group sendiri sebenarnya masih akan mendatangkan pesawat generasi terbaru dari pabrikan yang sama yakni Boeing.

Sedikit berbeda dengan jenis pesawat yang mengalami insiden itu, Lion membeli generasi terbaru, yakni 737 MAX 10. Tak tanggung-tanggung, Lion Air membeli 50 pesawat.

Berdasarkan catatan detikFinance, Lion Air Group merogoh kocek US$ 6,24 miliar atau setara Rp 84,2 triliun demi mendapatkan Boeing 737 MAX 10. Angka itu dihitung berdasarkan nilai dolar saat perjanjian pembelian yang diteken pada April 2018 yakni Rp 13.500.

Pesawat ini memiliki kapasitas lebih besar dari Boeing 737 MAX 8 yakni mencapai 230 tempat duduk (seat). Boeing 737 MAX 8 sendiri berkapasitas 180 seat. Dari daya jelajah terbang, Boeing 737 MAX 8 ialah 3.500 mil laut atau 6.500 km. Sementara, Boeing 737 MAX 10 mencapai 3.850 mil laut atau 7.130 km.

Penandatanganan pembelian dilakukan President and CEO Lion Air Group Edward Sirait dengan Senior Vice President Asia Pasicif & India Sales Boeing Commercial Airplanes, Dinesh Keskar di Hotel Grand Hyatt, Jakarta Pusat. Saat penandatangan, hadir juga Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Founder Lion Air Group Rusdi Kirana.

Edward mengatakan pembelian 50 boeing 737 MAX 10 itu sudah direncanakan sejak gelaran Paris Air Show 2017. Pesawat generasi terbaru ini menjadi jet berlorong tunggal paling efisien dan menguntungkan di industri penerbangan.

"Pesawat ini memberikan keuntungan lebih karena memiliki tingkat efisiensi tinggi dari segi bahan bakar, biaya operasional, dan sangat sesuai dengan perkembangan armada yang semakin canggih," kata Edward di Jakarta, 10 April 2018.

"Ini sejalan dengan ekspansi bisnis dan komitmen dalam menyediakan layanan dengan mengedepankan kenyamanan tertinggi bagi pelanggan selama perjalanan udara, terutama di kawasan Asia Tenggara," ujar dia.

Senior Vice President Asia Pasific & India Sales Boeing Commercial Airplanes, Dinesh Keskar mengatakan Boeing 737 MAX 10 memiliki kapasitas hingga 230 tempat duduk dengan ketinggian jelajah mencapai 3.850 mil di atas laut atau 7.130 kilometer (km).

Menurutnya, pembelian tersebut akan menunjang bisnis Lion Group yang sudah menerbangi berbagai rute domestik maupun luar negeri.

"Saat ini Lion Air mengoperasikan 200 rute, baik domestik maupun ke luar negeri seperti ke China dan Saudi. Jadi memesan 50 pesawat, saya mengucapkan terima kasih ke Pak Rusdi dan Lion Air family untuk kerja sama ini," kata Dinesh.

Boeing 737 MAX 10 adalah jenis pesawat terluas di serinya. Fitur utama pesawat dengan panjang 43,8 meter (143 kaki) dapat membawa hingga 230 penumpang. Maskapai yang mengoperasikan akan mendapatkan biaya terendah setiap kursi per jarak tempuh (seat-mile-cost) terendah di kelas pesawat berlorong tunggal. Pesawat ini dilengkapi interior Boeing Sky untuk meningkatkan kenyamanan penumpang. [dtf,jan]



 
Berita Lainnya :
  • Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati
  • KPU Riau Tetapkan 4.827.022 DPT Pilgub 2024
  • Penuhi Syarat, KPU Riau Resmi Tetapkan 3 Pasang Calon Pilgubri 2024
  • Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka?
  • Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati
    02 KPU Riau Tetapkan 4.827.022 DPT Pilgub 2024
    03 Penuhi Syarat, KPU Riau Resmi Tetapkan 3 Pasang Calon Pilgubri 2024
    04 Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka?
    05 Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024
    06 Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
    07 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
    08 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    09 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    10 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    11 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    12 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    13 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    14 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    15 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    16 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    17 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
    18 Kapolres Kampar Gelar Coffee Morning dengan KPU-Bawaslu serta Papaslon Bupati- Wakil Bupati Kampar
    19 Solusi Tuntaskan Stunting, Pemrov Riau Jamin Ketersediaan Air Bersih dan Sanitasi yang Baik Bagi Warga
    20 Hafit Syukri: Pasangan Indah Sangat Cocok Pimpin Rohul
    21 KPU Kampar Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT Pilkada Serentak 2024
    22 Hukum Bank ASI Dalam Presfektif Hukum Islam
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat