Minggu, 22 September 2024 Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi | Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU | Pj Gubri Terima Audiensi Investor dari Enam Negara, Ajak Berinvestasi di Bumi Lancang Kuning | Pj Gubernur Riau Audiensi Tim Kementerian dan Lembaga Kemenko Marves RI | Pj Gubri Perbaiki Sejumlah Ruas Jalan di Pekanbaru, Pj Wako dan Tokoh Masyarakat Ucapkan Terima Kasih | Pj Gubernur Riau Tinjau Empat Ruas Jalan di Kota Pekanbaru
 
 
☰ Ekbis
Relawan Temukan 425 Koin Emas Dinasti Abbasiyah
Selasa, 25 Agustus 2020 - 12:50:22 WIB
Ilustrasi

SULUHRIAU- Beberapa pemuda yang menjadi relawan di sebuah penggalian purbakala di Israel tengah menemukan kendi tanah liat berisi 425 koin emas murni berusia lebih dari 1.000 tahun.

Penemuan tersebut dikonfirmasi para pejabat Otoritas Purbakala Israel pada Senin (24/8/2020).

Menurut keterangan pejabat Israel, para sukarelawan berpartisipasi dalam penggalian arkeologi di mana sebuah lingkungan sedang dibangun ketika dua dari mereka membuat penemuan langka pada 18 Agustus.

"Itu luar biasa," kata Oz Cohen, salah satu sukarelawan, dalam siaran pers sebagaimana dilansir UPI.

"Saya menggali di dalam tanah dan ketika saya menggali tanah melihat apa yang tampak seperti daun yang sangat tipis. Ketika saya melihat lagi, saya melihat ini adalah koin emas. Sungguh menyenangkan menemukan harta karun yang istimewa dan kuno."

Koin tersebut berasal dari periode Abbasiya, kekhalifahan yang berpusat di Baghdad, meluas dari Persia di timur hingga Afrika Utara di Barat, sekira 1.100 tahun yang lalu. Koin emas itu adalah mata uang dinar tetapi juga berisi sekitar 270 potongan emas kecil. Potongan-potongan itu adalah potongan dinar emas yang dipotong untuk dijadikan "uang receh".

Koin emas dan perak adalah bagian reguler dari sistem moneter di negara-negara Islam setelah tahun 850-an dengan lenyapnya koin perunggu dan tembaga.

"Orang yang mengubur harta karun ini 1.100 tahun yang lalu pasti berharap untuk mengambilnya, dan bahkan mengamankan wadah itu dengan paku agar tidak bergerak," kata Liat Nadav-Ziv dan Elie Haddad dari Otoritas Barang Antik Israel dalam sebuah pernyataan. "Kami hanya bisa menebak apa yang mencegahnya kembali untuk mengumpulkan harta karun ini.

“Menemukan koin emas, tentunya dalam jumlah yang begitu banyak, sangatlah jarang. Kami hampir tidak pernah menemukannya dalam penggalian arkeologi, mengingat emas selalu sangat berharga, dilebur dan digunakan kembali dari generasi ke generasi. Koin yang terbuat dari emas murni yang tidak teroksidasi di udara, ditemukan dalam kondisi sangat baik seolah-olah terkubur sehari sebelumnya."

Robert Kool, pakar koin di otoritas tersebut, mengatakan koin tersebut akan menjadi aset berharga dalam meneliti periode Abbasiyah di Israel.

"Mudah-mudahan, studi tentang penimbunan akan memberi tahu kita lebih banyak tentang periode yang masih sangat sedikit kita ketahui," kata Kool dikutip dari okezone.com (***)


Editor : Khairul



 
Berita Lainnya :
  • Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
  • Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
  • Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
  • Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
  • Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
    02 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
    03 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    04 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    05 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    06 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    07 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    08 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    09 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    10 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    11 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    12 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
    13 Kapolres Kampar Gelar Coffee Morning dengan KPU-Bawaslu serta Papaslon Bupati- Wakil Bupati Kampar
    14 Hafit Syukri: Pasangan Indah Sangat Cocok Pimpin Rohul
    15 KPU Kampar Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT Pilkada Serentak 2024
    16 Hukum Bank ASI Dalam Presfektif Hukum Islam
    17 11 Hari Pelarian, Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Goreng Akhirnya Ditangkap dan Digelandang Polisi
    18 KPU Kampar Gelar Rakor Persiapan Tahapan Kampanye dan Dana Kampanye Pilkada 2024
    19 DPRD Riau Periode 2024-2025 Bentuk 8 Fraksi, PPP dan PAN Bergabung
    20 HPN Tahun 2025 Ditetapkan di Provinsi Riau
    21 FKUB Pekanbaru Sambut Hangat Silaturrahmi Bapaslon Wako-Wawako IDAMAN
    22 KPU Riau Gelar Rakor Persiapan Kampanye dan Pengelolaan Dana Kampanye
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat