Kamis, 25 April 2024
Lagi, Satnarkoba Polres Kampar Tangkap Pelaku Narkoba di Kebun Sawit Desa Kualu | KPU Provinsi Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubri-Wagubri 2024 | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop Publisher Rights Bersama Ketua Dewan Pers | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher | Cak Imin Nyatakan Kerja Sama dengan Prabowo di Pemerintahan Berikutnya | Prabowo-Gibran Resmi Ditetapkan Presiden-Wakil Presiden 2024-2029
 
Ekbis
Sepekan ke Depan, Harga Sawit Riau Rp2.240,92 per Kg

Ekbis - - Selasa, 06/04/2021 - 21:41:08 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru - Harga TBS kelapa sawit di Provinsi Riau untuk periode 07-13 April 2021, dibayar seharga Rp2.240,92 per kilogram.

"Ada sedikit penurunan harga sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu kedepan turun menjadi Rp2.240,92 per Kg," kata Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau, Defris Hatmaja di Pekanbaru, Selasa, (6/4/2021).

Ia menjelaskan bahwa turunnya harga TBS periode ini disebabkan oleh terjadinya penurunan harga jual CPO dan kernel dari beberapa perusahaan yang menjadi sumber data.

Yang mana untuk harga jual CPO, PT. PTPN V mengalami penurunan harga sebesar Rp 380,80/Kg, PT. Sinar Mas Group mengalami penurunan harga sebesar Rp 580,30/Kg, PT. Astra Agro Lestari Group mengalami penurunan harga sebesar Rp 176,00/Kg, PT. Asian Agri Group mengalami penurunan harga sebesar Rp 361,56/Kg dari harga minggu lalu.

Sedangkan untuk harga jual Kernel, PT. Astra Agro Lestari Group mengalami penurunan harga sebesar Rp 298,09/Kg, PT. Asian Agri Group mengalami penurunan harga sebesar Rp. 330,00/Kg, dari harga minggu lalu.

"Sementara dari faktor eksternal, naiknya harga TBS minggu ini karena saham emiten kelapa sawit kembali melemah pada awal perdagangan sesi I Selasa (30/3/2021) pagi, di tengah penurunan kembali harga komoditas minyak kelapa sawit pada perdagangan Senin (29/3/2021) kemarin," terangnya. (Mcr)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved