Selasa, 24 September 2024 Kecamatan Bukitraya Wakili Pekanbaru di EKK Tingkat Provinsi Riau 2024 | Ditetapkan KPU, Paslon Bermarwah No Urut 1, Nawaitu No Urut 2 dan Suwai No Urut 3 | Ditetapkan KPU, Berikut Masing-masing Nomor Urut Paslon Peserta Pilkada Kampar | Nomor Urut Ditetapkan, Muflihun-Ade No 1, Insiati Ayus-Taufik No 2, IDAMAN No 3, PATEN No 4 dan AMAN 5 | Tertangkap Tangan Curi Trafo PLN, Dua Warga Pekanbaru Diamankan Polisi di Desa Baru | Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati
 
 
☰ Sosial Budaya
Dari UKW PWI Riau Angkatan XV di Siak, 5 Wartawan Dinyatakan Belum Kompeten
Kamis, 08 April 2021 - 20:18:39 WIB

SULUHRIAU, Siak- Sebanyak 84 orang wartawan anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Riau mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang diselenggarakan di Negeri Istana Kabupaten Siak mulai Rabu (7/4/2020).

84 wartawan yang ikut UKW ini dibagi dalam dua angkatan yakni angkatan XV dan XVI dengan kategori muda, madya dan utama.

Untuk UKW angkatan XV yang awalnya diikuti 42 orang wartawan, menjelang hari H pelaksanaan, 1 orang peserta mengundurkan diri. Dan akhirnya, yang memastikan diri ikut UKW PWI Riau bekerjasama dengan SKK Migas dan KKKS ini diikuti 41 orang wartawan yang dibagi dalam 7 kelas,  yakni 3 kelas muda, 3 kelas madya dan 1 kelas utama. Sedangkan untuk UKW angkatan XVI dilaksanakan Kamis (08/04/2021).

Dari 41 peserta tersebut, 36 peserta dinyatakan kompeten dan 5 peserta lagi dinyatakan belum kompeten.

Sementara UKW Angkatan XVI yang diikuti 42 peserta lagi, akan dilaksanakan Jumat (09/04/2021) besok.

"Pada angkatan XV ini, ada 42 peserta yang terdiri dari jenjang Muda, Madya dan Utama. Untuk angkatan XVI nanti juga ada 42 peserta. Dan setelah Idul Fitri nanti juga akan ada UKW untuk angkatan XVII dengan total keseluruhan 150 peserta. Dan Alhamdulillah 120 peserta disuport SKK Migas dan KKKS. Sehingga teman-teman bisa mengikuti UKW tanpa dipungut biaya pendaftaran," beber Ketua PWI Provinsi Riau Zulmansyah Sekedang seraya menyampaikan rasa hormat kepada Pemkab  Siak dan SKK Migas Sumbagut bersama KKKS dan seluruh pihak yang sangat berkontribusi besar dalam membantu terselenggaranya UKW ini.

Dengan adanya kesempatan yang baik itu, kata Zulmansyah, kepada seluruh peserta diharapkan dapat bersungguh-sungguh mengikuti rangkaian UKW agar lulus dengan nilai yang baik.

"Kalau ikut pribadi, UKW ini biasanya biayanya sampai Rp3,5 jutaan. Itu dulu, zaman saya ikut UKW. Jadi semangat untuk lulus, buktikan bahwa kita kompeten. Target PWI Riau dalam 3 tahun ke depan 500 orang lagi anggota PWI di Riau yang kompeten. Saat ini dari 1.114 anggota PWI se-Riau, baru 500 yang sudah kompeten," ujar Zulmansyah seraya menyatakan optimis peserta yang ikut akan lulus semua. Dan tidak perlu grogi selama UKW berlangsung dan tetap mengutamakan kedisiplinan.

Sementara, Kepala Perwakilan SKKMigas Sumbagut diwakili Spesialis Pratama Dukungan Bisnis Yanin Kholison menyebutkan, kerjasama dengan insan pers di Riau selama ini berjalan baik. Sehingga, industri hulu migas bisa dikenal publik dengan baik.

"Ke depan kami ingin kerjasama ini terus terjalin, kita di SKK Migas tidak pernah menutup diri untuk menyampaikan informasi, kecuali ada yang Siak, Hariantimes.com - rahasia negara dan berisiko jika dipublish. Kemudian setiap mengeluarkan data, itu harus ada persetujuan pusat. Jadi bukan kita membatasi," terang Yanin.

Dikatakan Yanin, SKK Migas Sumbagut bersama KKKS Wilayah Riau berkomitmen penuh mendukung peningkatan kompetensi wartawan di Provinsi Riau melalui program Uji Kompetensi Wartawan PWI Riau.

Menurutnya, dukungan SKK Migas Sumbagut dalam Uji Kompetensi Wartawan merupakan program media dari KKKS Wilayah Riau dalam rangka membina hubungan baik dengan insan pers di Provinsi Riau.

"Dalam kegiatan ini, SKKMigas dan KKKS Wilayah Riau mensupport full kegiatan ini dengan total jumlah peserta UKW mencapai 120 orang. Kami juga mengikutsertakan wartawan lokal yang bersinggungan langsung dengan daerah operasional KKKS sehingga harapan kami dapat membantu pemberitaan positif rekan KKKS dil apangan," ujarnya.

Menurut Yanin, dengan kegiatan ini tentunya SKKMigas Sumbagut berharap agar peserta dapat mengikuti UKW dan dapat lulus 100 persen.

Pihaknya  mengharapkan dukungan insan pers terutama terkait dengan pemberitaan kegiatan hulu migas di daerah. ''Kami juga berharap rekan rekan pers dapat menjadi mitra kami dalam melakukan sosialisasi hulu migas kepada masyarakat,'' harapnya. (rls)




 
Berita Lainnya :
  • Kecamatan Bukitraya Wakili Pekanbaru di EKK Tingkat Provinsi Riau 2024
  • Ditetapkan KPU, Paslon Bermarwah No Urut 1, Nawaitu No Urut 2 dan Suwai No Urut 3
  • Ditetapkan KPU, Berikut Masing-masing Nomor Urut Paslon Peserta Pilkada Kampar
  • Nomor Urut Ditetapkan, Muflihun-Ade No 1, Insiati Ayus-Taufik No 2, IDAMAN No 3, PATEN No 4 dan AMAN 5
  • Tertangkap Tangan Curi Trafo PLN, Dua Warga Pekanbaru Diamankan Polisi di Desa Baru
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Kecamatan Bukitraya Wakili Pekanbaru di EKK Tingkat Provinsi Riau 2024
    02 Ditetapkan KPU, Paslon Bermarwah No Urut 1, Nawaitu No Urut 2 dan Suwai No Urut 3
    03 Ditetapkan KPU, Berikut Masing-masing Nomor Urut Paslon Peserta Pilkada Kampar
    04 Nomor Urut Ditetapkan, Muflihun-Ade No 1, Insiati Ayus-Taufik No 2, IDAMAN No 3, PATEN No 4 dan AMAN 5
    05 Tertangkap Tangan Curi Trafo PLN, Dua Warga Pekanbaru Diamankan Polisi di Desa Baru
    06 Memenuhi Syarat, KPU Kampar Tetapkan 4 Pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati
    07 KPU Riau Tetapkan 4.827.022 DPT Pilgub 2024
    08 Penuhi Syarat, KPU Riau Resmi Tetapkan 3 Pasang Calon Pilgubri 2024
    09 Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka?
    10 Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024
    11 Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
    12 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
    13 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    14 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    15 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    16 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    17 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    18 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    19 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    20 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    21 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    22 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat