Minggu, 22 September 2024 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU | Pj Gubri Terima Audiensi Investor dari Enam Negara, Ajak Berinvestasi di Bumi Lancang Kuning | Pj Gubernur Riau Audiensi Tim Kementerian dan Lembaga Kemenko Marves RI | Pj Gubri Perbaiki Sejumlah Ruas Jalan di Pekanbaru, Pj Wako dan Tokoh Masyarakat Ucapkan Terima Kasih | Pj Gubernur Riau Tinjau Empat Ruas Jalan di Kota Pekanbaru | Pj Gubernur Riau Serahkan SK kepada 173 PPPK Guru di Rohil
 
 
☰ Ekbis
Ajak Nasabah Premium Investasi Emas, Pegadaian Berhasil Jual 37 Kg Mas
Kamis, 10 Februari 2022 - 10:24:13 WIB

SULUHRIAU-  Bidik nasabah premium, PT Pegadaian ajak tokoh terkemuka hingga kalangan pengusaha besar untuk menghadiri Intimate Dinner di Ballroom Hotel Doubletree by Hilton, Surabaya, Senin (7/2/2022) malam.

Tak hanya sekedar makan malam, para tamu yang hadir juga diajak mengenal lebih dalam tentang produk dan layanan Pegadaian, hingga program investasi tabungan emas juga logam mulia yang bisa menghasilkan cuan di masa mendatang.

Namun siapa yang menyangka, melalui acara tersebut Pegadaian berhasil menjual logam mulia total sebesar 37 Kg dari para tamu undangan yang hadir.

Dalam paparannya, Direktur Utama Pegadaian Kuswiyoto menjelaskan bahwa Pegadaian saat ini menjadi agen inklusi keuangan ‘palugada’ yang ada di Indonesia, dimana ragam produk yang dimiliki, sangat cocok bagi para pengusaha.

“Bisa dibilang Pegadaian itu agen inklusi keuangan palugada (apa lu mau gue ada), dan kami berkomitmen untuk melayani masyarakat mulai dari lapisan bawah sampai lapisan atas. Oleh karena itu kami mengumpulkan para nasabah premium, untuk lebih mengenalkan produk-produk yang cocok untuk kalangan menengah ke atas,” ucap Kuswiyoto.

Kuswiyoto juga meyakinkan para tamu, bahwa program yang sangat cocok untuk kalangan premium adalah investasi emas. karena selain harga emas akan terus naik, emas juga sangat likuid sehingga bisa di cairkan dengan cepat menjadi dana segar ketika diperlukan.

“Jadi tidak hanya gadai, tapi bapak ibu juga bisa melakukan investasi emas dengan cara membuka tabungan emas, cicil emas, gadai emas, hingga jasa titip emas juga bisa di Pegadaian. Oleh karena itu saya berharap, Pegadaian bisa menjadi partner yang baik untuk berinvestasi,” tambah Kuswiyoto.

Pegadaian juga mengundang Motivator dan Pakar Marketing terkemuka di Indonesia Tung Desem Waringin, untuk ikut memberikan motivasi tentang bagaimana caranya mengembangkan bisnis dan terus bertahan meski diterpa krisis layaknya Pandemi Covid-19 dengan tiga jurus jitu.

“Ada tiga rahasia jurus bertambah kaya dalam melewati masa krisis. Pertama, antisipasi membaca kondisi ekonomi dunia dan Indonesia. Kedua, aset alokasi bukan spekulasi dan terakhir, menjadi investor,” ujar Tung.
 
Bahkan, Tung bercerita bahwa dirinya menitipkan emas di Pegadaian dengan produk Titipan Emas Fisik. Selain aman, setiap orang atau nasabah yang menitipkan emasnya  juga bisa melakukan uji keaslian kadar dan nilai emasnya secara gratis.

“Inflasi emas selama 69 tahun sejak 1952-2021 adalah 1.760.000%. Emas tidak selalu membuat kita makin kaya, tapi pasti membuat kita tetap kaya,” tambah Tung

Emas Sebagai Modal Usaha
Seperti diketahui, emas adalah instrumen investasi yang likuid dan menjanjikan. selain harganya yang akan terus naik, emas juga bisa dengan mudah dicairkan dengan mudah dan cepat menjadi dana segar.

“Pegadaian selalu mengedukasi masyarakat untuk mempunyai aset berupa emas, dan bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan modal misalnya dengan cara gadai. Pembeliannya bisa dengan dicicil melalui Cicil Emas, Arisan Emas dan Cicil Perhiasan,” kata Kuswiyoto.

Gaet Segmen Premium
Acara Intimate Dinner yang diselenggarakan oleh Pegadaian yang dihadiri oleh para tokoh dan pengusaha besar ini bertujuan untuk lebih memperkenalkan produk dan layanan Pegadaian, dan ingin mengajak para pengusaha menjadi nasabah baru, khususnya segmen premium.

Berbagai promo spesial mulai dari Cicil Emas, Tabungan Emas dan Gadai Tabungan Emas diberikan khusus bagi tamu undangan pada hari itu. (Adv,jan)



 
Berita Lainnya :
  • Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
  • Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
  • Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
  • Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
  • Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
    02 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    03 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    04 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    05 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    06 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    07 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    08 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    09 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    10 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    11 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
    12 Kapolres Kampar Gelar Coffee Morning dengan KPU-Bawaslu serta Papaslon Bupati- Wakil Bupati Kampar
    13 Hafit Syukri: Pasangan Indah Sangat Cocok Pimpin Rohul
    14 KPU Kampar Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT Pilkada Serentak 2024
    15 Hukum Bank ASI Dalam Presfektif Hukum Islam
    16 11 Hari Pelarian, Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Goreng Akhirnya Ditangkap dan Digelandang Polisi
    17 KPU Kampar Gelar Rakor Persiapan Tahapan Kampanye dan Dana Kampanye Pilkada 2024
    18 DPRD Riau Periode 2024-2025 Bentuk 8 Fraksi, PPP dan PAN Bergabung
    19 HPN Tahun 2025 Ditetapkan di Provinsi Riau
    20 FKUB Pekanbaru Sambut Hangat Silaturrahmi Bapaslon Wako-Wawako IDAMAN
    21 KPU Riau Gelar Rakor Persiapan Kampanye dan Pengelolaan Dana Kampanye
    22 Digelar di MIN 3, Kasubbag TU Kemenag Buka Lomba Final Tahfizh Al-Qur’an Juz 30 Tingkat MI Se Pekanbaru
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat