Kamis, 25 April 2024
KPU Provinsi Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubri-Wagubri 2024 | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop Publisher Rights Bersama Ketua Dewan Pers | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher | Cak Imin Nyatakan Kerja Sama dengan Prabowo di Pemerintahan Berikutnya | Prabowo-Gibran Resmi Ditetapkan Presiden-Wakil Presiden 2024-2029 | Maju Pilgubri, Edy Natar Nasution Daftar di Partai Demokrat Riau
 
Tanjung Pinang-Kepri
Kena Serangan Jantung, Seorang Wartawan di Kepri Meninggal Dunia

Tanjung Pinang-Kepri - - Senin, 14/03/2022 - 21:59:28 WIB

SULUHRIAU, Tanjungpinang - Parlindungan Simanungkalit wartawan senior yang dari Aliansi Wartawan Siber Kepri di Tanjungpinang meninggal disebabkan serangan jantung.

Parlindungan meninggal  Senin, (14/3/2022) pukul 00:00 WIB di RSUP Raja Ahmad Tabib Tanjungpinang.

Almarhum Parlindungan yang biasa dipanggil Bang Parlin, menjabat Ketua Umum Aliansi Wartawan Siber (AWAS) Kepri.

Ia sangat bersahabat serta ramah dan selalu memberikan inspirasi yang baik kepada sebaya termasuk ke junior sesama insan pers.

Parlin meninggal dunia setelah sempat dirawat di RSUP RAT sejak masuk di IGD pukul 16.30 Wib sore kemaren.

Dari hasil diagnosa tim dokter yang menangani diperoleh keterangan bahwa Parlin  meningal juga karena komplikasi penyakit jantung, tekanan darah tinggi, paru-paru dan stroke.

Kabar duka ini tersebar langsung di media sosial WA group wartawan di Tanjungpinang. Spontan ratusan wartawan ramai berkunjungi RSUP RAT.

Ketua Gaung Wartawan Bermartabat (GAWAT) Kepri, Tengku Azhar, mengataka, kabar duka itu mengejutkan. Karena beberapa hari sebelumnya Parlin masih bersenda gurau di warung kopi bersama teman-teman pers yang menganggap almarhum sudah seperti abg sendiri yang selalu memberikan pandangan serta kebijakan bagi adik adik dalam melakukan tugas sebagai seorang jurnalis.

"Kita cukup terkejut mendengar berita duka ini, sebelumnya kita selalu bersenda gurau saat minum kopi bersama. Beliau orangnya berjiwa sosial, selalu membantu kawan wartawan yang lagi susah, suka senyum dan humoris," terang Tengku Azhar .

"Atas nama wartawan di Tanjungpinang mengucapkan selamat jalan abangda kami tercinta Parlin Simanungkalit semoga amal ibadahnya di terima di sisi Tuhan  dan untuk keluarga yang ditinggalkan di berikan ketabahan dan kesabaran," tutup Tengku Azhar. (jks)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved