Minggu, 22 September 2024 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU | Pj Gubri Terima Audiensi Investor dari Enam Negara, Ajak Berinvestasi di Bumi Lancang Kuning | Pj Gubernur Riau Audiensi Tim Kementerian dan Lembaga Kemenko Marves RI | Pj Gubri Perbaiki Sejumlah Ruas Jalan di Pekanbaru, Pj Wako dan Tokoh Masyarakat Ucapkan Terima Kasih | Pj Gubernur Riau Tinjau Empat Ruas Jalan di Kota Pekanbaru | Pj Gubernur Riau Serahkan SK kepada 173 PPPK Guru di Rohil
 
 
☰ Ekbis
PT MBM Kenalkan Produk Hasil Madu Klanceng, Mulai dari Obat Herbal Konsumsi Hingga untuk Kecantikan
Senin, 21 Maret 2022 - 20:53:04 WIB
GM PT MBM Hasri dan Agen  serta Kacab MBM Pekanbaru memperkenalkan produk bahan baku dari madu klenceng [Foto; Suluhriau.com]

SULUHRIAU, Pekanbaru- Budidaya lebah klanceng atau trigona peluang bisnis yang menjanjikan. Madu lebah Klanceng dikenal memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Budidaya lebah klanceng prospek dikembangkan bukan hanya untuk menghasilkan madu, tapi juga produk hilirnya untuk kesehatan mulai dari obat herbal konsumsi dengan berbagai khasiat kesehatan juga untuk kecantikan.

General Manager (GM) PT Mahakarya Berkah Madani (MBM) Hasri, SE didampingi Kepala Cabang PT MBM Abdul Syarif, SH, MH, Staf Produk, Kamisyah Aini dan Agen #001 Cabang Pekanbaru, Suwaji kepada media, Senin (2/3/2022) di Kantor Cabang Pekanbaru Jalan Harapan No. 88 RT 02/RW 09 Kelurahan Sidomulyo Barat, memperkenalkan sejumlah produk dari olahan madu klenceng ini.

Hasri mengatakan, baru lebih kurang sembilan bulan buka cabang di Pekanbaru bisnis budidaya madu klenceng ini membawa hasil signifikan. Apalagi kalau bicara secara umum dari bisnis dikelola MBM.

“Sejak beberapa bulan terakhir ini, kita sudah memproduksi produk yang berasal dari madu klanceng dengan dua brand yakni Sun Honey dan Glow Honey Skincare,” jelas Hasri.

Ada 17 produk herbal berbahan dasar klanceng tersebut  dilepas ke pasar, terdiri dari  madu herbal, Propolis Premium dan Skincare. Untuk madu herbal ada enam jenis antara lain, Sun Kids Mahakarya, Klanceng Sun Honey MBM, Madu Pria Mahakarya Perkasa, Mad Gemuqin Mahakarya, Samawa Sun Honey Mahakarya dan Madu Imunic Mahakarya.

“Produk best seller kami yakni Madu Pria Mahakarya Perkasa, dengan kelebihannya untuk menjaga vitalitas tubuh dan stamina pria,” ujarnya sambil menyarankan agar segera mencoba.

Dikatakan, produk berbahan baku madu, sudah tidak diragukan, apalagi olahan madu dari MBM sudah menjadi brand dari sisi higienis dan khasiatnya bisa dijamin, termasuk kehalalannya yang sudah diuji oleh BPOM.

Sistem Pemasaran  

Cara pemasaran produk bagi PT MBM juga melalui kemitraan, yakni melalui stockis, distributor (perwakilan perusahaan tiap kabupaten kota, sistim poin dan penjualan baik melalui online maupun ofline.

Sekarang produk ini cukup laris, beberpa kota penjualannya sangat menonjol seperti di Cirebon, Bandung, Cikarang, Pekanbaru, Banten dan Palembang. "Bahkan produk kita ini untuk manca negara juga sudah masuk, seperti Dubai, Austalia, Malaysia dan beberapa negara lain, baru saja kita kirim ke Korea," kata Hasri.

Peluang bisnis hilir dari produk madu klenceng ini masih sangat besar, baru bisa terpenuhi dari kebtuhan sekitar 30-40 persen dan masih ada 60 hingga 70 persen yang bisa dipenuhi. "Target kita dua bulan 12 ribu botol, untuk tahun depan tergetnya 100 ribu botol. Kita optimis bisa tercapai," katanya.



Apalagi di Pekanbaru ini agen sudah ada, sehingga ini akan berkembang pesat dalam produk dan penjualan. "Kita masih sedikit, yang baru agak besar di Jawa Barat. Dari sisi produksi madunya juga masih besar prosfeknya," tambah Kepala Cabang PT MBM Abdul Syarif, SH, MH.

Sementara itu, Agen 01 Cabang Pekanbaru, Suwijo mengatakan, ia tertarik dengan bisnis ini, karena dinilai sangat tidak begitu repot untuk mengembangkannya, dan sudah melihat peluang untung dari bisnis ini, karena ini adalah produk madu. Tampa diolahpun kebutuhan maduk cukup besar. Dan dalam budidaya lebah kita juga tidak repot," pungkasnya. [sr3]





 
Berita Lainnya :
  • Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
  • Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
  • Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
  • Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
  • Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
    02 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    03 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    04 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    05 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    06 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    07 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    08 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    09 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    10 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    11 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
    12 Kapolres Kampar Gelar Coffee Morning dengan KPU-Bawaslu serta Papaslon Bupati- Wakil Bupati Kampar
    13 Hafit Syukri: Pasangan Indah Sangat Cocok Pimpin Rohul
    14 KPU Kampar Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT Pilkada Serentak 2024
    15 Hukum Bank ASI Dalam Presfektif Hukum Islam
    16 11 Hari Pelarian, Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Goreng Akhirnya Ditangkap dan Digelandang Polisi
    17 KPU Kampar Gelar Rakor Persiapan Tahapan Kampanye dan Dana Kampanye Pilkada 2024
    18 DPRD Riau Periode 2024-2025 Bentuk 8 Fraksi, PPP dan PAN Bergabung
    19 HPN Tahun 2025 Ditetapkan di Provinsi Riau
    20 FKUB Pekanbaru Sambut Hangat Silaturrahmi Bapaslon Wako-Wawako IDAMAN
    21 KPU Riau Gelar Rakor Persiapan Kampanye dan Pengelolaan Dana Kampanye
    22 Digelar di MIN 3, Kasubbag TU Kemenag Buka Lomba Final Tahfizh Al-Qur’an Juz 30 Tingkat MI Se Pekanbaru
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat