Minggu, 22 September 2024 Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka? | Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024 | Pj Gubri SF Hariyanto Jadi Inspektur Upacara Peringati HUT ke-67 Provinsi Riau | Mendagri Tito Karnavian Lantik Pj Gubernur Riau Rahman Hadi | HUT Ke-79 RI, Pj Gubernur Riau Harap Jadi Pembangkit Semangat Kebangsaan | Solusi Tuntaskan Stunting, Pemrov Riau Jamin Ketersediaan Air Bersih dan Sanitasi yang Baik Bagi Warga
 
 
☰ Sosial Budaya
Jasa Raharja Berkolaborasi Gandeng Unri untuk Tekan Angka Kecelakaan Lalu Lintas
Kamis, 02 Februari 2023 - 22:50:22 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Universitas Riau (Unri) dan Jasa Raharja Cabang Riau dan Polda Riau  akan bekerjasama menekan angka kecelakaan di Bumi Lancang-julukan Riau.

Pertemuan rencana kerjasama ini dilakukan di Ruang Kunto Darussalam Gedung Rektorat Unri, Rabu (1/2/2023).

Kapolda Riau Irjen M Iqbal, Kepala Cabang Jasa Rahaja Riau menjabarkan, tujuan kerjasama ini untuk melakukan sosialisasi, mengingat saat ini angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia terus meningkat setiap tahunnya.

"Dari seluruh kejadian kecelakaan, sebagian besar korbannya adalah pelajar dan mahasiswa," tutur M Iqbal.

Langkah menekan angka kecelakaan itu, pihaknya dari PT Jasa Rahaja Cabang Riau ingin mengajak berbagai pihak untuk bekerja sama dalam menekan angka kecelakaan berlalu lintas, di antaranya adalah pihak Universitas Riau.

Kerjasama seperti ini, ucap M Iqbal, sudah dilakukan diberbagai perguruan tinggi di Indonesia. Sedangkan, untuk di Riau, pihaknya memilih Kampus Unri.

"Kami memilih Unri karena merupakan universitas terbesar yang ada di Riau dan memiliki mahasiswa terbanyak," ungkap M Iqbal.

Iqbal menjabarkan, di tahun 2022 lalu, pihaknya telah menyantuni sebesar Rp2 triliun untuk korban kecelakaan lalu lintas.

Santunan itu, sebut Iqbal, menandakan bahwa kecelakaan lalu lintas terus mengalami peningkatan. Sehingga dengan adanya kerja sama antara Jasa Rahaja dengan Unri, diharapkan dapat mendorong kepedulian mahasiswa untuk keselamatan berlalulintas.

"Semoga nanti kita bisa secara bersama-sama mendorong generasi muda khususnya mahasiswa untuk lebih peduli terhadap keselamatan berlalu lintas, dan angka kecelakaan lalu lintas ini bisa ditekan," harap Iqbal.

Dr Mexsasai Indra selaku Wakil Rektor Bidang Akademik Unri mengapresiasi dan menyambut  baik dari kunjungan Jasa Raharja Riau untuk meningkatkan keselamatan berkendara di kalangan sivitas akademika Unri.

Unri kata Mexsasai, pada dasarnya memang tidak bisa mengontrol penggunaan kenderaan bagi mahasiswa, terlebih lagi saat mereka berada di luar kampus.

Sebagai institusi publik, Mexsasai, mengaku pihaknya bisa menyampaikan ataupun memberikan pemahaman kepada mereka terkait pentingnya menjaga keselamatan diri dan keselamatan sesama pengguna jalan raya.

"Melalui kerja sama ini, Unri dan Jasa Raharja bisa berkolaborasi melakukan upaya pencegahan dan sosialisasi dengan berbagai varian kegiatan akademik dan kemahasiswaan, seperti contoh kuliah umum untuk mahasiswa, pelatihan keselamatan berkendara  dan sebagainya," ucap Mexsasai.


Nantinya, kata Mexsasai, program magang mahasiswa juga bisa dilakukan disamping upaya melakukan peningkatan keselamatan berlalu lintas.

"Hal ini sejalan dengan program pemerintah melalui program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang mendekatkan dunia kampus dengan dunia kerja," tutup Mexsasai.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja Sama dan Sistem Unri Informasi Dr Sofyan Husein Siregar  berharap, komitmen Unri dan Jasa Raharja bisa dilanjutkan dengan nota kesepahaman nantinya.

"Selama ini Unri dan PT Jasa Rahaja telah menjalin hubungan yang baik selama ini, mudah mudahan apa yang menjadi komitmen kita menjadi manfaat bagi kedua belah pihak,"  pungkasnya. (mcr)



 
Berita Lainnya :
  • Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka?
  • Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024
  • Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
  • Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
  • Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Calon Peserta Pilkada Ditetapkan, Enam Kepala Daerah Kabupaten/Kota Dijabat Pjs, Siapa Saja Mereka?
    02 Ditetapkan KPU, Lima Paslon Wako-Wawako Pekanbaru Sah Maju di Pilwako 2024
    03 Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
    04 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
    05 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    06 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    07 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    08 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    09 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    10 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    11 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    12 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    13 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    14 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
    15 Kapolres Kampar Gelar Coffee Morning dengan KPU-Bawaslu serta Papaslon Bupati- Wakil Bupati Kampar
    16 Solusi Tuntaskan Stunting, Pemrov Riau Jamin Ketersediaan Air Bersih dan Sanitasi yang Baik Bagi Warga
    17 Hafit Syukri: Pasangan Indah Sangat Cocok Pimpin Rohul
    18 KPU Kampar Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT Pilkada Serentak 2024
    19 Hukum Bank ASI Dalam Presfektif Hukum Islam
    20 11 Hari Pelarian, Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Goreng Akhirnya Ditangkap dan Digelandang Polisi
    21 KPU Kampar Gelar Rakor Persiapan Tahapan Kampanye dan Dana Kampanye Pilkada 2024
    22 DPRD Riau Periode 2024-2025 Bentuk 8 Fraksi, PPP dan PAN Bergabung
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat