Minggu, 22 September 2024 Solusi Tuntaskan Stunting, Pemrov Riau Jamin Ketersediaan Air Bersih dan Sanitasi yang Baik Bagi Warga | Sekdaprov Riau SF Hariyanto Resmikan Jembatan Limau Manis di Kampar, Warga Ucapkan Terima Kasih | Pj Gubri Rahman Hadi sampaikan Sejumlah Poin Jadi Fokus Perhatian Pembangunan di Riau | Pemprov Riau Siapkan Hadiah Ratusan Juta Rupiah untuk Pacu Jalur Tepian Narosa Kuansing | Pemprov Riau Terima Penghargaan Paritrana Award 2024 Provinsi Terbaik Coverage Zona Sumatera | Sempena HUT ke-67 Riau, Pemprov Gelar Tabligh Akbar Hadirkan UAS dan Ustazd Das'ad Latief
 
 
☰ Sosial Budaya
Sudah 16 Jemaah Haji Asal Riau Meninggal Dunia
Sabtu, 08 Juli 2023 - 17:46:00 WIB

SULUHRIAU- Berita duka datang lagi dari tanah suci Makkah, jemaah haji pada Kloter BTH - 16 meninggal di Kantor Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Makkah.

Jemaah atas nama Hasanudin bin Bakareng (58 Th) berasal dari Desa Pengalihan Kec.Kritang Kab. Inhil. Demikian dilaporkan ketua kloter BTH - 16 H. A. Razak kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau Dr. H. Mahyudin, MA yang saat ini ada di kota Makkah, Sabtu (8/7/2023)

Mahyudin mendapat berita tersebut menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya jemaah haji tersebut.

"Saya atas nama pribadi, Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Riau dan PPIH Debarkasi Haji Antara Riau menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya kedua jemaah haji Provinsi Riau tersebur. Semoga ibadah hajinya menjadi haji mabrur dan mabrurah, ditempatkan bersama orang - orang yang Allah Ridhai, dan keluarga yang ditinggalkan tabah menghadapi cobaan ini,"ujarnya.

Hingga hari ini sudah 16 orang jemaah haji Provinsi Riau yang meninggal dunia, 14 orang di tanah suci dan 1 orang di RS BP Batam.

Adapun Jemaah Haji  yang Wafat tersebut :

1. SUBANI FIRDAUS SAMAD THAHA (62 Tahun), Kloter BTH-8 Asal Pekanbaru. Wafat di RSAS Mekkah Tgl 16 Juni 2023 Pukul 08.13 WAS

2. YENNI ARTATI BINTI RAJA YOESOEF (63 Tahun), Kloter BTH-13 Asal Kuansing. Wafat di RSAS Mekkah Tgl 18 Juni 2023 Pukul 13.50 WAS

3. SHOLEH BIN TARWAN ABDULLAH (82 Tahun), Kloter BTH-15 Asal Siak. Wafat di RSAS Mekkah Tgl 18 Juni 2023 Pukul 23.00 WAS

4. ASNIMAR BINTI RUSLAN MAJID (74 Tahun), Kloter BTH-13 Asal Dumai. Wafat di RS King Faisal Mekkah Tgl 30 Juni 2023

5. EMOD BIN HASAN Narkiwan,  64 tahun (Kloter 10 BTH) asal Rupat Bengkalis, wafat di RS Mina al Wadi, pukul 18.59 tanggal 01 Juli 2023

6. HAJJAH NAIMA BINTI LAHUSENG MANGGING (72 Tahun) Kloter BTH-32 Asal Indragiri Hilir, wafat di RS Mina Al Waddi Pukul 00.00 WAS Tanggal 30 Juni 2023

7. ISMIATUN BINTI SAKIJAN SARINGUN (62 Tahun) Kloter BTH-12 Asal Rokan Hulu, wafat di Masjidil Haram pukul 23.30 WAS tanggal 2 Juli 2023.

8. NGADIRAN SYAMSUHADI AMAT LEHAR (66 Tahun) Kloter BTH-12 Asal Rokan Hulu. Wafat di RS King Faisal Makkah Pukul 13.30 WAS tanggal 3 Juli 2023.

9. MURIADI BIN ADAN HASAN (68 Tahun) Kloter BTH-10 Asal Bengkalis. Wafat di RS Mina Al Wadi Pukul 04.30 WAS tanggal 3 Juli 2023

10. NURAINI UMAR AHMAT (79 Tahun) Kloter BTH-33 Asal Rokan Hulu, Wafat RS King Faisal Makkah Pukul 20.15 WAS tanggal 3 Juli 2023

11. SUMARDI BIN ADI SUWARNO ( 57 Tahun), Kloter BTH-16 Asal Indragiri Hilir, Wafat di RS King Abdul Aziz Makkah Pukul 23.00 WAS Tanggal 4 Juli 2023.

12. SARKAWI BIN DUPANI MAANAH (78 Tahun), Kloter BTH-16 Asal Indragiri Hilir, Wafat di Pemondokan Hotel Snot Jauhara 403 Pukul 12.56 WAS Tanggal 4 Juli 2023

13. YURLI BINTI NAMU BADU (77 Tahun), Kloter BTH-6 Asal Indragiri Hilir, Wafat di RSBP Batam Pukul 12.56 WAS Tanggal 7 Juli 2023

14. SOMPAH DAENG MALASAH (80 Th) Kloter BTH - 16 asal  Kab. Inhil, Wafat di KKHI Makkah pukul 11.10 WAS tanggal 7 Juli 2023

15. H. MUSTOFA BIN SOLI  Kloter BTH - 12, dari Ujung Batu Rokan Hulu, wafat di RS. King Faisal Makkah pukul 07.25 WAS tanggal 7 Juli 2023.

16. H. Hasanudin bin Bakareng (58 Th) Kloter BTH - 16 berasal dari Desa Pengalihan Kec.Kritang Kab. Inhil, Wafat di KKHI Makkah pukul 20.45 WAS tanggal 7 Juli 2023. (mcr)




 
Berita Lainnya :
  • Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
  • Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
  • Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
  • Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
  • Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
    02 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
    03 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    04 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    05 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    06 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    07 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    08 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    09 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    10 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    11 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    12 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
    13 Kapolres Kampar Gelar Coffee Morning dengan KPU-Bawaslu serta Papaslon Bupati- Wakil Bupati Kampar
    14 Solusi Tuntaskan Stunting, Pemrov Riau Jamin Ketersediaan Air Bersih dan Sanitasi yang Baik Bagi Warga
    15 Hafit Syukri: Pasangan Indah Sangat Cocok Pimpin Rohul
    16 KPU Kampar Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT Pilkada Serentak 2024
    17 Hukum Bank ASI Dalam Presfektif Hukum Islam
    18 11 Hari Pelarian, Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Goreng Akhirnya Ditangkap dan Digelandang Polisi
    19 KPU Kampar Gelar Rakor Persiapan Tahapan Kampanye dan Dana Kampanye Pilkada 2024
    20 DPRD Riau Periode 2024-2025 Bentuk 8 Fraksi, PPP dan PAN Bergabung
    21 HPN Tahun 2025 Ditetapkan di Provinsi Riau
    22 FKUB Pekanbaru Sambut Hangat Silaturrahmi Bapaslon Wako-Wawako IDAMAN
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat