Sabtu, 21 September 2024 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne | Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra | Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur | Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya | Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024 | Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
 
 
☰ Internasional
Bangladesh Chaos! Demo Desak PM Mundur Makan 91 Nyawa-Kondisi Mencekam
Senin, 05 Agustus 2024 - 08:50:52 WIB
Asap mengepul dari kendaraan yang terbakar setelah pengunjuk rasa membakarnya selama protes anti-kuota yang sedang berlangsung di Dhaka pada 18 Juli 2024. (AFP)
TERKAIT:
 
 

SULUHRIAU- Demonstrasi berujung rusuh di Bangladesh pada Minggu (4/8/2024), menyebabkan setidaknya 91 orang tewas dan ratusan lainnya luka-luka.

Bentrokan ini dipicu oleh aksi demonstrasi besar-besaran yang menuntut pengunduran diri Perdana Menteri Sheikh Hasina.
Merespons demonstrasi tersebut, polisi mencoba menghalau massa dengan menembakkan gas air mata dan peluru karet.

Jumlah korban tewas ini merupakan yang tertinggi dalam satu hari dalam sejarah protes terbaru di Bangladesh, melampaui 67 korban jiwa yang terjadi pada 19 Juli lalu ketika para pelajar turun ke jalan menuntut penghapusan kuota pekerjaan pemerintah.

Pemerintah mengumumkan jam malam nasional tanpa batas waktu mulai pukul 6 sore pada hari Minggu, langkah pertama yang diambil selama protes yang dimulai bulan lalu. Selain itu, pemerintah juga mengumumkan libur nasional selama tiga hari mulai Senin.

Kerusuhan ini merupakan tantangan terbesar bagi pemerintahan Hasina dalam dua dekade kekuasaannya, setelah memenangkan masa jabatan keempat berturut-turut dalam pemilu yang diboikot oleh partai oposisi utama, Partai Nasional Bangladesh.

Kritikus dan kelompok hak asasi manusia menuduh pemerintah menggunakan kekuatan berlebihan terhadap demonstran, tuduhan yang dibantah oleh Hasina dan para menterinya.

Para demonstran memblokir jalan raya utama pada hari Minggu saat para pelajar melancarkan program non-kooperasi untuk menekan pemerintah agar mengundurkan diri, dan kekerasan pun menyebar ke seluruh negeri.

"Mereka yang melakukan kekerasan bukanlah mahasiswa, tetapi teroris yang ingin mengacaukan negara," kata Hasina setelah pertemuan dewan keamanan nasional, dilansir Reuters.

Kekerasan juga menargetkan kantor-kantor polisi dan kantor partai yang berkuasa, mengguncang negara berpenduduk 170 juta orang ini. Tiga belas polisi dipukuli hingga tewas di distrik Sirajganj, sementara di Dhaka, setidaknya 11 orang termasuk dua mahasiswa dan seorang pemimpin partai tewas dalam bentrokan sengit.

Kementerian Luar Negeri India mendesak warganya untuk tidak bepergian ke Bangladesh hingga pemberitahuan lebih lanjut. Selain itu, dua pekerja konstruksi tewas dalam perjalanan ke tempat kerja dan 30 lainnya terluka di distrik Munsiganj akibat bentrokan tiga pihak antara demonstran, polisi, dan aktivis partai yang berkuasa.

Di tengah kekacauan ini, pemerintah menutup layanan internet berkecepatan tinggi, menginstruksikan penyedia telekomunikasi untuk menonaktifkan layanan 4G, dan hanya mengaktifkan 2G. Media sosial seperti Facebook dan WhatsApp juga tidak dapat diakses.

Kerusuhan ini mengingatkan pada bulan lalu ketika setidaknya 150 orang tewas dan ribuan lainnya luka-luka dalam protes yang dipicu oleh kelompok pelajar yang menuntut reformasi kuota pekerjaan pemerintah.

Setelah Mahkamah Agung membatalkan sebagian besar kuota tersebut, protes sempat mereda namun kembali pecah minggu lalu dengan tuntutan keadilan bagi keluarga korban yang tewas.

Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal Waker-Uz-Zaman telah mengarahkan para perwiranya untuk menjamin keamanan hidup, properti, dan instalasi negara yang penting dalam keadaan apapun. Ia menegaskan bahwa Angkatan Darat Bangladesh selalu ada dan akan terus ada demi kepentingan rakyat dan negara. (CNBCIndonesia.com)




 
Berita Lainnya :
  • Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
  • Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
  • Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
  • Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
  • Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    02 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    03 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    04 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    05 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    06 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    07 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    08 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    09 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
    10 Kapolres Kampar Gelar Coffee Morning dengan KPU-Bawaslu serta Papaslon Bupati- Wakil Bupati Kampar
    11 Hafit Syukri: Pasangan Indah Sangat Cocok Pimpin Rohul
    12 KPU Kampar Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT Pilkada Serentak 2024
    13 Hukum Bank ASI Dalam Presfektif Hukum Islam
    14 11 Hari Pelarian, Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Goreng Akhirnya Ditangkap dan Digelandang Polisi
    15 KPU Kampar Gelar Rakor Persiapan Tahapan Kampanye dan Dana Kampanye Pilkada 2024
    16 DPRD Riau Periode 2024-2025 Bentuk 8 Fraksi, PPP dan PAN Bergabung
    17 HPN Tahun 2025 Ditetapkan di Provinsi Riau
    18 FKUB Pekanbaru Sambut Hangat Silaturrahmi Bapaslon Wako-Wawako IDAMAN
    19 KPU Riau Gelar Rakor Persiapan Kampanye dan Pengelolaan Dana Kampanye
    20 Digelar di MIN 3, Kasubbag TU Kemenag Buka Lomba Final Tahfizh Al-Qur’an Juz 30 Tingkat MI Se Pekanbaru
    21 Diskominfo Natuna Stuban ke Diskominfo Kota Bandung, Sharing untuk Peningkatan Tipe C ke B
    22 Polres Kampar Ungkap Kasus Sabu Berat 120.72 Gram dan 201 Butir Ekstasi, Pelaku RP Sempat Lompat dari Bangunan Lantai 2
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat